Berjoget di Motor Tanpa Latihan, Ini Awal Mula yang Dilakukan Sakhyun

Dirinya harus berdiri lantaran kardus kembang api yang ia beli memakan sebagian jok motornya

Penulis: Gerald Leonardo Agustino | Editor: Muhammad Zulfikar
TribunJakarta.com/Gerald Leonardo Agustino
Sakhyun saat ditemui TribunJakarta.com, Jumat (9/3/2018), di Pasar Jalan Baru, Cilincing, Jakarta Utara 

Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Gerald Leonardo Agustino

TRIBUNJAKARTA.COM, CILINCING - Pria yang videonya viral saat berkendara sambil berjoget, Sakhyun (46), mengatakan tidak ada latihan khusus yang ia jalani untuk melakukan atraksinya tersebut.

Awal mula dirinya bisa melakukan atraksi berbahaya di atas motornya itu adalah ketika ia sedang berbelanja kembang api untuk stok dagangannya.

"Latihan sih enggak, cuma waktu itu saya beli kembang api satu dus diikat di motor, terus saya berdiri gitu kan, beberapa kali, joget-joget bisa," kata Sakhyun kepada TribunJakarta.com, Jumat (9/3/2018).

Dirinya harus berdiri lantaran kardus kembang api yang ia beli memakan sebagian jok motornya.

Baca: Pria yang Videonya Viral saat Berkendara Sambil Berjoget Ternyata Sempat Ikut Balapan Motor

"Karena kalau dimiringin kan susah, harus dilurusin begitu, joknya kan sisa sedikit. Jadi berdiri kan mau nggak mau," jelasnya kepada TribunJakarta.com saat sedang berdagang kembang api di Pasar Jalan Baru, Cilincing, Jakarta Utara.

Untuk bisa mahir beratraksi, Sakhyun mengaku hanya butuh waktu seminggu.

Ia juga mengatakan sudah sering melakukan atraksi berkendara sambil berjoget sejak tiga bulan lalu.

"Kurang lebih seminggu lah, sejak tiga bulan yang lalu," kata dia.

Sumber: Tribun Jakarta
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved