CPNS 2018
Kesulitan Cetak Kartu SSCN dan Muncul Notif Data Tidak Sesuai? Segera Lakukan Hal Ini
Alami kendala saat kunjungi sscn.bkn.go.id, data tidak sesuai saat pendaftaran CPNS 2018? jangan panik, kamu cukup lakukan ini

TRIBUNJAKARTA.COM - Hari ini, Minggu 30 September 2018 pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2018 sudah memasuki hari ke lima.
Namun, masih banyak calon pelamar yang mengeluhkan kesulitan yang dihadapi saat mengakses situs sscn.bkn.go.id.
Melansir dari akun Twitter @BKNgoid, Badan Kepegawaian Negara (BKN) mengungkapkan bahwa kesulitan mengakses situs di sscn.bkn.go.id terjadi lantaran banyak calon pelamar yang mencoba untuk mengakses situs tersebut.
Tak hanya akses menuju situs sscn.bkn.go.id saja, berbagai macam bentuk kesulitan yang dialami calon pelamar pun ditanyakan ke akun Twitter @BKNgoid.
Kesulitan yang dialami calon pelamar di antaranya ketidak sesuain data yang dimiliki, kesulitan dalam mencetak kartu informasi hingga pemberitahuan 'Gagal Login'.
Pertanyaan calon pelamar pun dijawab dengan jelas oleh BKN melalui akun twitternya.
BKN menjelaskan jika calon pelamar mengalami beberapa kesulitan dalam melakukan pendaftaran CPNS 2018, calon pelamar tidak perlu panik.
Saat ada notifikasi 'Gagal login', diketahui calon pelamar mendaftar atau mengunjungi situs sscn.bkn.go.id pada waktu yang tidak tepat.
Calon pelamar hanya cukup mencoba mendaftar kembali pada waktu yang tepat.
"Saat ingin login namun ada notifikasi "Gagal login". Jangan panik juga, hal tersebut dikarenakan traffic yang sangat padat (banyak sekali yang mengakses). Mimin kemarin juga seperti itu, namun mencoba secara berkala hingga berhasil," jawab BKN, melalui Twitternya @BKNgoid, Minggu (30/9/2018).
-
BKN Umumkan Update Penetapan NIP Masing-masing Instansi Bisa Cek dan Klik di Sini
-
Penjelasan BKN Soal Beredar Nomor HP Pimpinan Lembaga Bima Haria Wibisana di Kelulusan CPNS 2018
-
Sederet Dokumen yang Harus Dipersiapkan di Tahap Pemberkasan CPNS 2018 Kemenag
-
UPDATE Hasil Akhir CPNS 2018 Kemenag, Donwload PDF Pengumumannya dan Cek Namamu!
-
Hasil Seleksi Akhir CPNS 2018 Kemenag Dipastikan Diumumkan Malam Ini, Cek Namamu Via Link Berikut