Ahok Bebas
Ibunda Ahok Sempat Ragu, Kini Lebih Segar dan Kondisinya Membaik Berkat Kehadiran Puput
Kehadiran Puput Nastiti Devi dalam hidup Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok tak lepas dari restu ibunya, Buniarti Ningsih.
Penulis: Yogi Gustaman | Editor: Rr Dewi Kartika H
TRIBUNJAKARTA.COM, JAKARTA - Kehadiran Puput Nastiti Devi dalam hidup Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok tak lepas dari restu ibunya.
Mulanya Ahok yang ingin dipanggil BTP selepas bebas, mengatakan restui ibunya, Buniarti Ningsih, adalah segalanya.
Berkat Puput pula kondisi kesehatan Buniarti sudah membaik dan bisa berjalan lama.
Singkat cerita, Ahok sudah lama mengenalkan Puput lebih dulu ke ibunya, sebelum kedua tangannya diramal dan ternyata sama.
Ternyata sang ibunda cocok dengan pilihan itu.
Ibunda sempat ragu
Sang ibunda sebenarnya tak yakin Puput mau sama Ahok.
"Ibu saya bilang, kalau dia mau sama kamu untung lu Hok. Saya sih nggak yakin dia mau ama lu hok," ujar Buniarti ditirukan Ahok.
Ahok tak kaget dengan reaksi ibunya, mengingat usai terpaut 31 tahun dengan Puput yang kini berusia 22 tahun.
"Ya jauh terpautnya, 31 tahun, anaknya baik begitu. Baru mau 22 tahun ini (usia Bripda Puput)," sambung mantan Gubernur DKI Jakarta ini.
Berikutnya BTP mengenalkan Puput ke tantenya. Ia mengaku menaruh hormat kepadanya dan rupanya si tante lebih suka kepada Puput.
Cerita Ahok tentang Puput disampaikan saat bertemu Ketua Umum Haruna Osman Sapta Odang atau OSO.
Obrolan OSO, Ahok dan Puput dipublikasikan di akun YouTube Jessy Jonathan Wamesse dengan judul Panggil Ahok "BTP" yang tayang Sabtu (26/1/2019).
Dalam obrolan itu Ahok menyinggung Veronica Tan, mantan istrinya.
Setelah cerai dari Veronica Tan, Ahok teringat ucapan ibunya agar mengambil keputusan segera menikah lagi lalu muncullah nama Puput.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jakarta/foto/bank/originals/ahok-puput-asoy.jpg)