Anggaran Pelatnas Belum Keluar, Menpora Akan Evaluasi Anak Buahnya
"Tanya ke Bapak Chandra Deputi IV karena mereka yang sudah kami perintah untuk segera mengucurkan di akhir Januari,” kata Menpora Imam
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNJAKARTA.COM- Menpora Imam Nahrawi mengaku bingung dengan anggaran pelatnas SEA Games 2019 dan Kualifikasi Olimpiade 2020 yang belum kunjung cair.
Pasalanya ia mengaku sudah memerintahkan hal tersebut kepada Deputi IV Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga, untuk segera dicairakan pada akhir Januari lalu.
"Tanya ke Bapak Chandra Deputi IV karena mereka yang sudah kami perintah untuk segera mengucurkan di akhir Januari,” kata Menpora Imam, Selasa (20/2/2019) malam.
Namun, jika perintah pencairan dana tersebut belum kunjung dilakukan pada akhir Februari ini, maka dirinya mengaku akan mengevaluasi anak buahnya tersebut.
"Saya sudah perintah akhir Januari sudah kelar semua, saja juga sudah minta Sesmenpora (Gatot S. Dewa Broto) untuk menandatangani Petunjuk Teknis (Juknis) dan Petunjuk Pelaksana (Jutlak) tentu sampai akhir Februari ini tak kelar kami akan evaluasi lagi kinerjanya seperti apa? Serius gak?" Ujar Menpora.
Lebih lanjut Imam juga berharap agar cabor bisa mengikuti mekanisme pencairan anggaran yang baik dan benar.
"Karena kami tidak ingin setiap anggaran tidak bisa dipertanggungjawabkan dengan baik dan benar. Kalau diikuti dengan baik saya kira semua akan baik," dia menambahkan.
• Menpora Imam Nahrawi Ungkap Kriteria yang Tepat Jabat Ketum PSSI
• Menpora Imam Nahrawi Berharap PSSI Segera Gelar Kongres Luar Biasa
• Menpora Imam Nahrawi Minta PSSI Kirimkan Pengacara Bantu Kasus Marko Simic di Australia
Indonesia harus menyiapkan diri tampil di SEA Games 2019 mulai 30 November hingga 11 Desember.
Selain itu, beberapa cabang olahraga juga sudah menjalani pertandingan kualifikasi Olimpiade 2020 Tokyo.
Tapi, dana untuk operasional dan uji coba pelatnas belum diterima cabang olahraga. Mereka pun harus membiayai sendiri tryout yang dijalani.