Hari Ini, Sidang Perdana Haris Simamora Pembunuh Satu Keluarga di Bekasi

Haris Simamora, tersangka kasus pembunuhan satu keluarga di Pondok Melati, Kota Bekasi dijadwalkan menjalani sidang perdana hari ini.

Wartakotalive.com/Budi Sam Law Malau
Tersangka pembunuhan sekeluarga di Bekasi, Jawa Barat, Haris Simamora, diserahkan oleh polisi kepada Kejari Bekasi, Kamis (21/2/2019). 

Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Yusuf Bachtiar

TRIBUNJAKARTA.COM, BEKASI SELATAN - Haris Simamora, tersangka kasus pembunuhan satu keluarga di Pondok Melati, Kota Bekasi, dijadwalkan menjalani sidang perdana hari ini, Senin (11/3/2019).

Sidang digelar di Ruang Sidang Utama, Pengadilan Negeri Bekasi, Jalan Pramuka, Kecamatan Bekasi Selatan, Kota Bekasi.

Juru Bicara PN Bekasi Djuyamto mengatakan sidang akan dimulai siang ini pukul 13.00 WIB.

"Agenda sidang perdana terdakwa Haris Simamora hari ini, jam 1 siang," kata Djuyamto saat dikonfirmasi.

Dia belum bisa memastikan, apakah tersangka akan dihadirkan atau tidak dalam sidang perdana yang mengagendakan pembacaan surat dakwaan dari Jaksa Penuntut Umum (JPU).

"Kita lihat nanti ya apakah penuntut umum akan menghadirkan terdakwa, karena agendanya itu pembacaan dakwaan ya," ungkap dia.

Djuyamto mejelaskan perkara kasus pembunhan ini telah dilimpahkan dari Kejaksaan Negeri Bekasi ke Pengadilan Negeri.

Adapun sidang nantinya akan dipimpin Ketua Mejelis Musa Arif Aini, serta anggotanya Djuyamto dan Syofia M Tambunan.

Hari merupakan tersangka kasus pembunuhan satu keluarga Daperum Nainggolan, di Jalan Bojong Nangka II, Kelurahan Jatirahayu, Kecamatan Pondok Melati, Kota Bekasi, pada 12 November 2018.

Sederet Fakta Rekonstruksi Haris Simamora Bunuh Satu Keluarga Hingga Hilangnya Kunci Rumah

Haris Simamora Bawa Ambil Uang Rp 2 Juta dan Empat Ponsel Bekal Kabur

Dari hasil pengungkapan kasus tersebut, kepada pihak kepolisian, Haris mengaku membunuh Daperum Nainggolan dan istrinya Maya Boru Ambarita dengan linggis saat keduanya tengah tertidur.

Sementara, dua anak Daperun, Sarah (9) dan Arya Nainggolan (7), dibunuh dengan cara dicekik hingga tewas.

Pembunuhan didasari motif sakit hati lantaran Haris yang masih memiliki hubungan kekeluargaan dengan korban kerap dihina.

Sumber: Tribun Jakarta
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved