Terjadi Kemacetan di Jalan Jati Baru Menuju Arah Stasiun Tanah Abang
Situasi arus lalu lintas di lokasi semakin semrawut, karena ada satu sampai sekitar sepuluh pengendara motor melintas di trotoar
Penulis: Muhammad Rizki Hidayat | Editor: Muhammad Zulfikar
Laporan wartawan TribunJakarta.com, Muhammad Rizki Hidayat
TRIBUNJAKARTA.COM, TANAH ABANG - Arus lalu lintas dari Jalan Jati Baru menuju ke arah Stasiun Tanah Abang, Jakarta Pusat terpantau macet, pukul 13.00 WIB, Sabtu (4/5/2019).
Panjang kemacetan ini kira-kira sepanjang 500 meter.
Diduga, kemacetan terjadi lantaran ada satu sampai sekitar tujuh bus transJakarta tampak memangkal di bahu jalan, dekat fly over Jati Baru.
Bahkan, sejumlah pedagang pakaian, pedagang handuk, pedagang mainan, dan pedagang lainnya terlihat berjualan di atas trotoar jalan.
Situasi arus lalu lintas di lokasi semakin semrawut, karena ada satu sampai sekitar sepuluh pengendara motor melintas di trotoar tersebut.
Pun ada sejumlah orang yang tampak sibuk membawa karung putih, menenteng plastik berwarna hijau, merah muda, dan hitam.
• Tekad Mantan Duta Pemuda DKI Jakarta 2015 untuk Mengubah Citra Tanjung Priok
• Penyandang Disabilitas Menaruh Banyak Harapan pada Rumah Aspirasi Tuna Netra
• Kasus di Australia Tak Kunjung Selesai, Seberapa Besar Peluang Simic Dipertahankan Persija Jakarta?
Uniknya, satu diantara mereka ada yang menyeret plastik hitam besar di trotoar tersebut.
Sementara itu, pedagang ketoprak dan mi ayam juga turut memadati jalan tersebut.
Hingga berita ini diturunkan, kemacetan di Jalan Jati Baru menuju ke arah Stasiun Tanah Abang terpantau semakin padat merayap.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jakarta/foto/bank/originals/arus-lalu-lintas-dari-jalan-jati-baru-menuju-ke-arah-stasiun-tanah-abang.jpg)