Silicon Valley ala Indonesia Akan Hadir di Kawasan Alam Sutera, Berminat Beli?
Pengembang properti PT Triniti Dinamik membangun kawasan Silicon Valley ala Indonesia.
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Nawir Arsyad Akbar
TRIBUNJAKARTA.COM, JAKARTA - Pengembang properti PT Triniti Dinamik menggandeng PT Total Bangun Persada Tbk. (TOTL) untuk membangun kawasan Silicon Valley ala Indonesia dengan nilai proyek Rp 1 triliun di Alam Sutera, Tangerang, Banten
Pengembang akan membangun The Smith Soho Office yang terdiri dari small office home office (SOHO), residensial, dan perkantoran.
Direktur Utama PT Triniti Dinamik Samuel Stepanus Huang mengatakan, The Smith merupakan salah satu proyek unggulan Triniti. Proyek kawasan terpadu (mix-used development ) ini mencakup 438 unit hunian, 100 unit SOHO, dan 112 unit perkantoran.
“Dengan konsep seperti ini, maka proyek ini memungkinkan untuk residensial sekaligus perkantoran,” kata Samuel dalam keterangannya.
Samuel juga menyebutkan proyek ini menyasar para pelaku bisnis rintisan atau startup, dan The Smith dikonsepkan menjadi seperti Silicon Valley, Amerika Serikat bagi Indonesia.
“Saat ini untuk SOHO sudah terjual 70%, untuk residensial 80%, dan perkantoran 50% dari keseluruhan unit yang ada,” ujar Samuel.
Baca: Divonis 4 Tahun Penjara, Mata Jennifer Dunn Memerah dan Tak Mengucap Sepatah Kata
Samuel mengatakan, penjualan perkantoran saat ini mengalami tantangan yang cukup berat, pasalnya, kondisi ekonomi belum pulih yang mengakibatkan pebisnis belum agresif membuka kantor.
Triniti juga menargetkan proyek bisa rampung dan diserahterimakan pada 2019 untuk konsumen yang sudah melakukan pembelian saat ini.
Sementara, untuk konsumen yang membeli di periode akhir atau sekitar 30% sisanya, akan dilakukan serah terima pada Maret - Mei 2020.
Kubu Rizieq Klaim Harus Jadi Pesiden Dulu Sindir Jokowi Picu Kerumunan, Ferdinand: Gunakan Nalar |
![]() |
---|
Kasus Perselingkuhan Bikin Malu Tetangga, Nissa Sabyan Didesak Keluar Rumah: Emang Lagi Zaman Kan! |
![]() |
---|
Dicekoki Miras, Gadis 17 Tahun Dirudapaksa 2 Pemuda saat Minta Antar ke Kamar Mandi |
![]() |
---|
Ramalan Zodiak Besok, Kamis 25 Februari 2021: Scorpio Lagi Emosian, Leo Perhatikan Pekerjaan! |
![]() |
---|
TERKUAK Peneror Amanda Manopo Ternyata Mantan Pacar, Ibunda Khawatir, Kuasa Hukum Beri Peringatan |
![]() |
---|