Pilkada Serentak 2018
Berdasar Hasil Rapat Pleno, Zaki-Romli Menang di Pilkada Kabupaten Tangerang
Pasangan Ahmed Zaki Iskandar dan Mad Romli resmi memenangkan Pilkada Tangerang 2018 berdasar hasil rapat pleno KPU Kabupaten Tangerang.
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Jaisy Rahman Tohir
TRIBUNJAKARTA.COM, KABUPATEN TANGERANG - Pasangan Ahmed Zaki Iskandar dan Mad Romli resmi memenangkan Pilkada Tangerang 2018 berdasar hasil rapat pleno KPU Kabupaten Tangerang pada Rabu (4/7/2018).
Berdasarkan hasil rapat pleno di Lemo Hotel, Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, pasangan tunggal ini mendapatkan presentase perolehan suara sebesar 83,72 persen, sedangkan 16,28 persen pemilih lainnya memilih kotak kosong.
Kemenangan Zaki-Romli pun diikuti 61,5 persen dari total jumlah DPT atau 1.148.762 pemilih.
Ketua KPU Kabupaten Tangerang, Ali Zaenal Abidin, bersyukur Pilkada Kabupaten Tangerang berjalan lancar.
Ia mengatakan sampai saat ini belum ada evaluasi terhadap penyelenggaraannya.
"Alhamdulillah berjalan lancar. Sementara kita belum ada evaluasi," ujar Ali kepada TribunJakarta.com.
Mengenai tingkat partisipasi yang tidak sesuai target KPU hanya mencapai 61,5 persen menurutnya itu adalah hak masyarakat.
KPU Kabupaten Tangerang mengaku sudah berupaya maksimal untuk meningkatkan partisipasi pemilih, di antaranya mengajak masyarakat untuk datang ke TPS, tapi faktanya hanya partisipasi pemilih cuma 61,5 persen.
Panwaslu Kota Depok Minta KPU Tingkatkan Kualitas KPPS |
![]() |
---|
Meski Meleset dari Target, Partisipasi Pilkada Kabupaten Tangerang Meningkat |
![]() |
---|
Panwaslu Hentikan Pemeriksaan Kasus Guru Dipecat Diduga Lantaran Beda Pilihan di Pilkada |
![]() |
---|
Panwaslu Kota Bekasi Selidiki Dugaan Keterlibatan Sekolah Dalam Arahkan Pilihan di Pilkada Serentak |
![]() |
---|
Mendagri Berharap KPK Percepat Sidang Calon Kepala Daerah Berstatus Tersangka Korupsi |
![]() |
---|