Asian Games 2018
Atlet Asian Games Tunjukkan Bonus di Buku Tabungan, Jumlah Nol-nya Jadi Sorotan
Minggu (2/9/2018), Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyerahkan langsung bonus kepada para atlet dan pelatih yang meraih medali.
TRIBUNJAKARTA.COM - Indonesia meraih prestasi membanggakan dalam ajang olahraga Asian Games 2018.
Perolehan medali yang diperoleh oleh para atlet jauh melampaui target awal yang ditetapkan pemerintah.
Awalnya pemerintah hanya menargetkan 16 keping medali emas.
Namun jumlah medali yang diperoleh justru dua kali lipatnya.
Tercatat Indonesia berhasil memperoleh 98 medali.
Jumlah itu didapat dari 31 medali emas, 24 medali perak, dan 43 medali perunggu.
• Diguyur Hujan, Warga Tangerang Selatan Senang Debu Menghilang
• Hujan Deras di GBK, Pengunjung Asian Fest Berlarian Cari Tempat Berteduh
Indonesia barhasil menduduki peringkat empat negara peraih medali di ajang Asian Games 2018.
Prestasi membanggakan yang ditorehkan oleh para atlet ini langsung diapresiasi oleh pemerintah.
Minggu (2/9/2018), Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyerahkan langsung bonus kepada para atlet dan pelatih yang meraih medali.
Penyerahan bonus tersebut dilakukan di Istana Negara, Jakarta.
Penyerahan bonus ini tentu disambut dengan suka cita oleh para atlet.
• Artis K-Pop Meriahkan Closing Ceremony Asian Games 2018, Berikut Link Live Streaming SCTV
• Unggah Video Asian Games Momen Persatuan Bangsa, Tsamara Amany: Kita Sama-sama Mencintai Indonesia
Video keceriaan mereka ketika menerima buku tabungan dari Presiden beredar di media sosial.
"Aries aries paling banyak uangnya," ucap sejumlah atlet riuh.
Sejenak kemudian mereka menunjukkan jumlah saldo dalam buku tabungan BRI Britama yang mereka terima.
Terlihat dari video itu tertera nominal Rp 2 miliar lebih.