Kabar Artis
Takjub Dengar Pengakuan Syahrini Soal Kemewahannya di Amerika, Hotman Paris Komentari Begini
Takjub dengar pengakuan Syahrini soal kemewahannya berlibur di Amerika, Hotman Paris justru komentari begini.
Penulis: Kurniawati Hasjanah | Editor: Wahyu Aji
TRIBUNJAKARTA.COM - Hotman Paris tampak takjub saat mendengar pengakuan Syahrini terkait kemewahannya saat berlibur di Amerika Serikat.
Diketahui, Hotman Paris memiliki hubungan baik dengan penyanyi Syahrini.
Hotman Paris juga sempat membantu kasus Syahrini beberapa waktu lalu.
Kini Hotman Paris menceritakan dirinya bersama Syahrini sempat janjian untuk bertemu ketika sama-sama berlibur di Amerika Serikat beberapa waktu lalu.
"Pernah janjian aku ke Las Vegas, janjian disana yuk," ucap Hotman Paris dilansir dari Hotman Paris Show pada Kamis (27/12/2018).
Kemudian, Hotman Paris sempat menanyakan tempat penginapan Syahrini berada dimana.
Ternyata, Syahrini menginap yang sama-sama hotel bintang lima.
Yuanita Christiani selaku bintang tamu di acara tersebut memberikan komentarnya.
"Oh jadi selama ini yang digosipkan bersama Bang Hotman," tegas Yuanita Christiani.
• Tak Terima Dibilang Naksir Hilda, Hotman Paris: Geli Lihat Sumpah Depan Pemuka Agama Diingkari
• Lewat Unggahan Dua Foto ini, Syahrini Dikabarkan Berlibur ke Jepang Bareng Reino Barack
"Bukan," ucap Hotman Paris.
Lalu, Hotman Paris mengungkapkan kisahnya ketika janjian bertemu di luar negeri.
Hotman Paris mengaku, terdapat dua pengalaman yang ia miliki bersama Syahrini.
"Jadi kami dari Los Angeles ke Las Vegas bersama keluarga, sesampainya disana gue tanya ke Syahrini 'lo udah landing? emang naik apa lo?'", tegas Hotman Paris.
Hotman Paris mempertanyakan pesawat apa yang digunakan Syahrini karena menurut pengacara itu, tidak ada lagi pesawat komersil yang mendarat kecuali pesawat yang ditumpanginya.
Syahrini pun mengungkapkan jika dirinya menggunakan private jet untuk terbang ke Las Vegas.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jakarta/foto/bank/originals/depok_20180402_130140.jpg)