Tsunami di Banten
Bungsu Aa Jimmy Sebatang Kara, Aa Gym Siap Mengasuh dan Mendidiknya
Si bungsu Yumna kini sebatang kara, ayah, ibu dan dua kakaknya Aa Jimmy, Nur Ilah, Radea Putri Aninditya, Nasya Rafani Aradya meninggal disapu tsunami
TRIBUNJAKARTA.COM, JAKARTA - Si bungsu Yumna kini sebatang kara, ayah, ibu dan dua kakaknya Aa Jimmy, Nur Ilah, Radea Putri Aninditya, Nasya Rafani Aradya meninggal disapu tsunami.
Dai KH Abdullah Gymnastar atau akrab disapa Aa Gym siap mengasuh Yumna yang selamat dari tsunami Selat Sunda pada Sabtu (22/12/2018).
Yumna selamat karena dibawa pengasuhnya menyelamatkan diri ketika tsunami menyentuh cottage yang mereka tinggali di Tanjug Lesung.
Aa Gym menyatakan siap menjadi orang tua asuh anak bungsu Aa Jimmy yang saat ini diketahui baru berusia tiga bulan.
Hal itu disampaikan Aa Gym dalam acara Apa Kabar Indonesia TVOne, Jumat (28/12/2018).
Dalam kesempatan itu, Aa Gym turut berbelasungkawa atas kejadian tsunami Selat Sunda yang turut menimpa keluarga Aa Jimmy.
Kemudian, Aa Gym pun menawarkan diri untuk dapat merawat putri bungsu Aa Jimmy bila dinyatakan sudah siap untuk bersekolah.
Aa Gym mempersilahkan anak Aa Jimmy untuk masuk ke pesantren yang dikelolanya di Bandung, Daut Tauhid.
"Ya, Aa ikut berbelasungkawa dan menawarkan kalau anak ini sudah siap untuk sekoah silakan pesantren di Darut Tauhid dan tidak memerlukan biaya apapun," kata Aa Gym.
• Rumor Si Brewok dari Brasil Bakal Berkostum Persib Bandung dan Kembalinya Gian Zola
• Ifan Seventeen Sempat Bingung dengan Perilaku Dylan Sahara, Tanya Sesuatu Tak Biasanya
• Penjelasan BNPB Letusan Gunung Anak Krakatau Tak akan Sebesar Gunung Krakatau
• Selamat dari Tsunami Banten, Begini Kesaksian Agung Soal Posisi Aa Jimmy Saat Air Laut Menggulung

"Insya Allah kami semua yang akan menjadi orang tua asuhnya bagi anakyna Aa jimmy ini," tambah Aa Gym.
Pascatsunami Banten, 1.243 Kapal Nelayan Hanyut Warga Kabupaten Pandeglang Kehilangan Pekerjaan |
![]() |
---|
Kembali ke Tanjung Lesung, Ifan Seventeen Cerita Ketemu Teman Seperjuangan Saat Terapung di Lautan |
![]() |
---|
Tak Ingin Menyimpannya, Istri Bani Seventeen Ungkap Nasib Bass Kesayangan Suami Kini Seusai Tsunami |
![]() |
---|
Gubernur Banten: Pemprov Bangun 700 Hunian untuk Korban Tsunami |
![]() |
---|
TERPOPULER - Cerita Cynthia Wijaya Tentang Perilaku Dylan Sahara saat Foto Keluarga Sebelum Tsunami |
![]() |
---|