Asiana Airlines Pindah ke Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta Tanggal 15 April
Perpindahan Maskapai Asiana Airlines ke Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta mulai hari Senin (15/4/2019).
Penulis: Ega Alfreda | Editor: Erik Sinaga
"Soekarno-Hatta sudah sejajar dengan bandara berkelas dunia lainnya. Sejak beberapa tahun ini, AP II dan seluruh stakeholder termasuk pemerintah telah mengoptimalkan dan memaksimalkan pengembangan di Soekarno-Hatta demi meningkatkan pelayanan. Kami bersyukur bahwa pengembangan yang dilakukan ini mendapat apresiasi positif dari para penumpang pesawat." Kata Awaluddin.
Bandara Soekarno-Hatta saat ini merupakan bandara tersibuk di Indonesia dengan jumlah penumpang per tahun mencapai lebih dari 65 juta penumpang.