Pemilu 2019
Rekapitulasi Suara Pemilu 2019 Kecamatan Duren Sawit Baru 39 Persen
Proses rekapitulasi suara Pemilu 2019 tingkat kecamatan ditarget selesai dua hari lagi atau pada Sabtu (4/5/2019).
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Bima Putra
TRIBUNJAKARTA.COM, DUREN SAWIT - Proses rekapitulasi suara Pemilu 2019 tingkat kecamatan ditarget selesai dua hari lagi atau pada Sabtu (4/5/2019).
Hal itu dilakukan agar dapat segera berlanjut ke rekapitulasi tingkat kota dan kabupaten.
Meski tinggal sedikit lagi berakhir, Ketua PPK Duren Sawit Choirulloh mengatakan hingga kini rekapitulasi suara di wilayahnya yang terdiri dari tujuh kelurahan hingga kini baru mencapai sekitar 39 persen.
"Kami berusaha maksimal untuk bisa selesai sampai dengan kurun waktu yang ditentukan. Menurut jadwal dari KPU maksimal tanggal 5 Mei harus selesai dan dikirim ke tingkat kota," kata Choirulloh di Duren Sawit, Jakarta Timur, Kamis (2/5/2019).
Dari tujuh kelurahan di Duren Sawit Choirulloh menuturkan ada 1.126 TPS, namun hingga kini baru dua kelurahan yang rampung proses rekapitulasinya.
Yakni Kelurahan Malaka Sari dan Malaka Jaya, sementara lima Kelurahan lainnya hingga kini masih dikebut agar memenuhi target yang dibebankan kepada mereka.
"Sisanya ada 5 kelurahan lagi, ada Duren Sawit, Pondok Bambu, Pondok Kopi, masih terus berlanjut. Kemudian lanjut lagi Klender dan Pondok Kelapa," ujarnya.
Choirulloh menyebut satu kendala dalam rekapitulasi adalah tumbangnya sejumlah anggota PPS yang jatuh sakit karena fisik dan pikirannya digerogoti terus dipacu bekerja.
• Pemungutan Suara Ulang di 8 TPS di Jakarta Timur, Prabowo-Sandi Unggul di 6 TPS
• Hasil PSU: Prabowo-Sandi Unggul di Jaktim, Jokowi-Maruf Menang Telak di TPS 26 Siswodipuran Boyolali
Guna mempercepat proses rekapitulasi, Choirulloh mengatakan penghitungan yang digelar di Gedung Senam, Jalan Raden Inten II acap kali dilakukan hingga tengah malam.
"Kami ketentuan hanya 5 orang PPK dibantu PPS ada 3 orang masing-masing. Kami saling bantu antara PPS lainnya karena banyak juga yang sakit dan kecelakaan. Mau enggak mau kami full dari jam 9 pagi, kadang sampai jam 11 atau 12 malam," tuturnya.
Sosok Ini Kritik Mulan Jameela Ditetapkan Jadi Anggota Dewan, Singgung Kekacauan Nasional |
![]() |
---|
Mulan Jameela Posting Ini Setelah Jadi Anggota DPR Terpilih, Pria Ini Protes Bakal Datangi Gerindra |
![]() |
---|
4 dari 14 Ahli Waris Anggota KPPS di Jakarta Timur Sudah Terima Dana Santunan |
![]() |
---|
Hakim Vonis Bebas PPK Cilincing dan Koja Kasus Penghilangan Suara, JPU Tempuh Upaya Hukum |
![]() |
---|
10 Panita Pemilihan Kecamatan Cilincing Divonis Bebas, Caleg Pelapor Kecewa |
![]() |
---|