Pilpres 2019
Jokowi Terbuka Bila Mau Berkoalisi, Andre Rosiade Yakin Prabowo Menang: Kami yang Ajak Mereka Gabung
Presiden Jokowi terbuka apabila partai politik opisisi ingin bergabung dengan partai politik pendukung pemerintah di periode 2019-2024.
TRIBUNJAKARTA.COM - Presiden Jokowi terbuka apabila partai politik opisisi ingin bergabung dengan partai politik pendukung pemerintah di periode 2019-2024.
Partai politik opisisi yang diutamakan adalah yang dipimpin Prabowo Subianto, yakni Gerindra.
Dikutip TribunJakarta.com dari Kompas.com, Jokowi mengaku membuka kesempatan bagi siapa saja yang ingin bekerja sama membangun Indonesia.
“Saya terbuka kepada siapa saja yang ingin bekerja sama untuk mengembangkan dan membangun negara bersama,” ujar Jokowi saat ditanya spesifik mengenai kemungkinan masuknya Gerindra ke koalisi pendukung pemerintah.
“Sangat tidak mungkin bagi kami untuk membangun negara sebesar Indonesia sendirian. Kami membutuhkan kerja bersama,” lanjutnya.
Anggota Badan Komunikasi DPP Partai Gerindra, Andre Rosiade, kemudian memberikan tanggapannya terkait pernyataan Jokowi itu.
Ia mengatakan Gerindra saat ini tengah fokus menyiapkan persidangan sengketa Pilpres 2019 di Mahkamah Konstitusi (MK).
Andre Rosiade mengaku belum memikirkan sama sekali soal kesempatan bergabung dengan partai pendukung pemerintah.
"Ya fokus kami sekarang masih di MK. Kami fokus menghadapi gugatan yang akan kami ajukan ke MK. Belum terpikir sedikitpun soal bergabung," ujar Andre Rosiade dikutip TribunJakarta.com, pada Kamis (13/6/2019).
• Oknum Purnawirawan TNI Diduga Terlibat Makar, Gatot Nurmantyo: Kata Itu Sangat Menyakitkan
• Anggap Maruf Langgar UU Pemilu, Denny Indrayana Bandingkan Sandiaga Uno Singgung Mundur Jadi Wagub
TONTON JUGA
Presiden Jokowi
Andre Rosiade
Prabowo Subianto
Gerindra
Jokowi
Mahkamah Konstitusi (MK)
Pilpres 2019
Rachland Nashidik
Demokrat
Prabowo-Sandiaga
Cerita Megawati yang Deg-degan Saat Prabowo Berencana Pindahkan Markas ke Jateng Saat Pilpres 2019 |
![]() |
---|
Meskipun Tugasnya Sudah Rampung, Ma'ruf Amin Sebut TKN Tidak Bubar Secara Keseluruhan |
![]() |
---|
Ma'ruf Amin Sebut Rekonsiliasi Tak Berarti Bagi-bagi Kursi |
![]() |
---|
Kabar Amien Rais: Ingin Klarifikasi Pertemuan MRT ke Prabowo dan Berikan Waktu 5 Tahun Kepada Jokowi |
![]() |
---|
Prabowo Bertemu Jokowi: Amien Rais Singgung Nyelonong, Sandiaga Sarankan Tetap Jadi Oposisi |
![]() |
---|