VIDEO Kebakaran Hanguskan 20 Rumah di Muara Baru Penjaringan
Sebanyak 20 rumah tinggal terbakar di permukiman padat penduduk Tembok Bolong di daerah Muara Baru, RT 01 dan RT 09, RW 17, Penjaringan, Jakarta Utara
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Gerald Leonardo Agustino
TRIBUNJAKARTA.COM, PENJARINGAN - Sebanyak 20 rumah tinggal terbakar di permukiman padat penduduk Tembok Bolong di daerah Muara Baru, RT 01 dan RT 09, RW 17, Penjaringan, Jakarta Utara, Minggu (21/7/2019).
Api merembet dari satu rumah ke rumah lainnya hingga menghanguskan area sebesar 600 meter persegi di permukiman itu.
Sebanyak 12 unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan kebakaran tersebut.
Perwira Piket Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Utara, Idrisman mengatakan, 12 unit itu dikerahkan dari Jakarta Utara dan Jakarta Barat.
Idris mengatakan, pihaknya menerima laporan soal kebakaran ini dari warga yang mendatangi Pos Damkar Muara Baru.
Laporan itu disampaikan sekitar pukul 14.30 WIB. Setelah berjibaku memadamkan api selama satu jam lebih, kebakaran berhasil dipadamkan sekitar pukul 16.12 WIB sore ini.
Menurut Idris, ada kendala tertentu di lapangan yang membuat proses pemadaman memakan waktu hingga hitungan jam.
• 120 Jiwa Terdampak Kebakaran di Permukiman Padat Penduduk Muara Baru
• VIDEO Dikta Yovie & Nuno Bikin Baper Pengunjung Wanita GIIAS 2019, Histeris Saat Tangan Dipegang
Meskipun sumber air cukup mudah ditemui, petugas sulit menjangkau area yang terbakar karena mesti melewati gang-gang sempit yang bertembok tinggi.
Alhasil, petugas melakukan penyiraman dari apartemen Pluit Sea View yang berada di sebelah permukiman itu.
Rahasia 8 Tahun Rumah Tangga Ashanty Harmonis, Anang Hermansyah Ungkap Jurus Jitu Cukup Lakukan Ini |
![]() |
---|
Pingsan Lihat Perselingkuhan Sang Adik, Istri Tolak Jasad Suami: Terserah Mayatnya Mau Dibawa Kemana |
![]() |
---|
Roger Danuarta Ngaku Punya HP Rahasia Khusus Chat Orang Ini, Cut Meyriska Terkejut Sampai Istigfar |
![]() |
---|
Mantan Waketum Gerindra Sebut Menteri Agama Reinkarnasi Gus Dur: Rival Cak Imin di Pilpres 2024 |
![]() |
---|
Viral Video Bayi 4 Bulan Meninggal Tertindih Kakaknya saat Tidur, Ibu Korban Nangis: Adek Bangun |
![]() |
---|