Efek Gunakan Kosmetik Ilegal Tanpa Izin BPOM Bisa Sebabkan Gagal Ginjal Hingga Kematian
Kosmetik ilegal yang diperbualbelikan secara bebas tanpa sertifikat laik edar oleh BPOM berbahaya untuk kesehatan.
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Ega Alfreda
TRIBUNJAKARTA.COM, CIPONDOH - Kosmetik ilegal yang diperbualbelikan secara bebas tanpa sertifikat laik edar oleh Balai Pengawasan Makanan dan Obat (BPOM) berbahaya untuk kesehatan.
Sebelumnya, BPOM Banten menyita 37 ribu buah kosmetik ilegal asal Cina di Green Lake City, Cipondoh, Kota Tangerang pada Senin (5/8/2019) tengah malam.
Kepala BPOM Banten, Sukriadi Darma menjelaskan, kosmetik ilegal di mana pun sebenarnya rawan akan bahan kimia terlarang seperti merkuri.
Bahkan dapat menimbulkan berbagai penyakit bila digunakan hingga kematian.
"Banyak mengandung merkuri itu kan sifatnya karsinogenik, dapat menjadi penyebab terjadinya kanker jika digunakan dalam waktu dan dosis tertentu dapat menyebabkan kanker juga gagal ginjal, sampai kematian," jelas Sukriadi saat dihubungi, Rabu (6/8/2019).
Kosmetik ilegal juga berpotensi mengandung senyawa kimia berbahaya Asam Karsinoat.
Bahan kimia tersebut sangat berbahaya bagi ibu hamil karena dapat menyebabkan keguguran.
"Bisa juga menyebabkan cacat bayi jika menggunakan produk kosmetik itu, jadi orang tidak sadar menggunakan saja padahal itu bisa masuk sel darah," sambung Sukriadi.
Sebelumnya, BPOM Banten melakukan penggerebekan sebuah gudang penyimpanan kosmetik di kawasan Green Lake City, Cipondoh Kota Tangerang pada Senin (5/8/2019) tengah malam.
Satu Anggotanya Jadi Korban Penembakan di Kafe Cengkareng, Pangdam Jaya Beri Instruksi Ini |
![]() |
---|
Kondisi Terkini Ririe Fairus Usai Ayus Minta Maaf Soal Nissa Sabyan, Adik: Mana Ada Wanita yang Kuat |
![]() |
---|
Dini Hari 1 Anggota TNI Tewas Ditembak di Kafe Cengkareng Jakarta Barat, Diduga Ini Pemicunya |
![]() |
---|
Tangis Keluarga Pegawai Kafe di Cangkareng Tak Terbendung, Jadi Korban Kebrutalan Bripka CS |
![]() |
---|
Kronologi Penembakan di Kafe Cengkareng: Bripka CS Mabuk, Terlibat Cekcok, Lalu Todongkan Pistol |
![]() |
---|