Viral di Medsos Polisi Tangerang Tendang Pengendara Motor Hingga Jatuh di Tengah Jalan
Pemotor yang tidak menggunakan helm tersebut langsung tersungkur ke jalan raya, beruntung tidak ada kendaraan lain yang melibasnya.
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Ega Alfreda
TRIBUNJAKARTA.COM, TANGERANG - Pagi tadi Tangerang dihebohkan dengan video viral yang memperlihatkan perlakuan tidak sepantasnya oleh polisi kepada pengendara sepeda motor.
Dalam video yang berdurasi 23 detik itu jelas terlihat seorang polisi tiba-tiba saja menendang pengendara motor jenis Yamaha RX-King.
Pemotor yang tidak menggunakan helm tersebut langsung tersungkur ke jalan raya, beruntung tidak ada kendaraan lain yang melibasnya.
Setela jatuh, polisi tersebut langsung menghampiri pemotor dan berteriak kencang.
"Jangan kabur, jangan jabur, jangan kabur," teriak polisi yang belum diketahui identitasnya sampai sekarang.
• Lebih Dekat dengan Gitaris Fingerstyle Alip Ba Ta yang Trending di YouTube, Ini Pekerjaan Hariannya
• Hari Pertama Operasi Patuh Jaya 2019, 5.376 Pengendara Ditilang
Diketahui, kejadian tersebut berada di bilangan Cibadak, Kabupaten Tangerang pada Jumat (30/8/2019) pagi.
Saat dikonfirmasi, Kapolresta Tangerang, Kombes Pol Sabilul Alif mengatakan sedang menyelidiki kasus tersebut.
"Saya akan segera menindaklanjuti, apapun alasan yang dilakukan anggota tersebut adalah salah," jelasnya saat dikonfirmasi.
Hingga saat ini, menurutnya masih belum jelas apa cikal bakal anggotanya melakukan tindakan yang dinilai berbahaya itu.
"Namun tentunya kita tetap menganut praduga tak bersalah dalam melihat semua permasalahan. Sedang didalami apakah reflek karena mau ditabrak. Atau sekedar tidak suka ada sepeda motor membunyikan knalpot," ungkap Sabilul.
Pasalnya, petugas tersebut kini sedang menjalani pemeriksaan oleh Provost di Mapolresta Tangerang.
Bahkan, Sabilul tak segan-segan akan mencopot jabatan petugasnya apa bila memang dinyatakan bersalah usai menjalani pemeriksaan.
"Kalau memang ternyata bersalah, saya tidak segan-segan memberikan tindakan fisik, administratif sampai pencopotan anggota," ujarnya.
Kisah Wanita Selamat dari KKB di Papua, Tangan dan Leher Dibacok Parang Beruntung Nyawa Tak Melayang |
![]() |
---|
Duel Piala Menpora Persija Vs PSM: Kekuatan Juku Eja Bocor, Sudirman Beri Instruksi Khusus ke Pemain |
![]() |
---|
Anak di Bawah Umur Disiksa dan Dipaksa Mengaku Mencuri Uang, Korban: Saya Dipukul hingga Ditendang |
![]() |
---|
Rizieq Shihab Sebut Pernyataan Bima Arya Berpotensi Timbulkan Kerumunan Simpatisan di RS UMMI |
![]() |
---|
Putra Kesayangan Dibunuh Usai Minta Mesum ke Cowoknya, Ibu Korban Nangis: Orangtua Mana Gak Sedih? |
![]() |
---|