Kebijakan Ganjil Genap
Nyopir Jaguar, Suami Dewi Perssik Ditilang Hari Pertama Ganjil Genap di Fatmawati
Nyetir Jaguar, Suami Dewi Perrsik Ditilang Hari Pertama Ganjil Genap di Fatmawati
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Annas Furqon Hakim
TRIBUNJAKARTA.COM, CILANDAK - Aang Angga Wijaya (31) menjadi salah satu pengendara yang ditilang ketika melintas di kawasan ganjil genap di Jalan RS Fatmawati Raya, Cilandak, Jakarta Selatan, Senin (9/9/2019).
Saat ditilang, mobil Jaguar bernomor Polisi B 12 DP itu tengah melaju dari arah Lebak Bulus menuju Blok M.
Angga Wijiaya diketahui merupakan suami dari penyanyi dangdut, Dewi Perssik.
Ia mengaku baru mengetahui kawasan Fatmawati termasuk wilayah yang terkena perluasan ganjil genap.
"Saya tahunya (ganjil-genap) di Jalan Jenderal Sudirman, Tendean, Menteng. Saya tahunya itu," kata Angga Wijaya saat ditemui di lokasi.

Angga Wijaya juga tidak melihat adanya rambu-rambu larangan melintas di kawasan Fatmawati yang terkena perluasan ganjil genap.
"Saya melanggar ya nggak apa-apa, karena saya belum tahu,"ujarnya.
Di sisi lain, ia meyakini perluasan aturan ganjil genap di sejumlah ruas jalan di Jakarta berdampak baik bagi masyarakat dan pengguna jalan.
"Kalau semua sudah berjalan kondusif, kita akan tahu memang sudah baik. Buktinya Sudirman, Kuningan, macetnya berkurang. Kalau baru mungkin penyesuaian jadi terganggu, cuma kalau sudah jalan kayaknya enggak. Pemerintah kan cari solusi terbaik untuk kita," kata Angga Wijaya.
Angga Wijaya
Dewi Perssik
ganjil genap
Fatmawati
ditilang
Jalan Jenderal Sudirman
Tendean
Menteng
Lebak Bulus
Blok M
Jaguar
Ngotot Terapkan Ganjil Genap, Dishub DKI Sesumbar Angkutan Umum Lebih Aman dari Mobil Pribadi |
![]() |
---|
Dua Pekan Pemberlakuan Ganjil Genap di DKI Jakarta, 4.894 Kendaraan Ditilang |
![]() |
---|
Polda Metro Jaya Sudah Tindak 4.894 Pelanggar Kebijakan Ganjil Genap |
![]() |
---|
Pemprov DKI Jakarta Belum Pastikan Pemberlakuan Ganjil Genap Motor |
![]() |
---|
Ganjil Genap Berlaku untuk Motor, Dirlantas Polda Metro Belum Diajak Bicara, Hingga Protes Warga |
![]() |
---|