Kereta MRT Rangkaian 0721 Mengalami Keterlambatan Hari Ini
Dia melanjutkan, rangkaian kereta MRT lainnya sempat terhenti juga di stasiun lainnya.
Penulis: Muhammad Rizki Hidayat | Editor: Wahyu Aji
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Muhammad Rizki Hidayat
TRIBUNJAKARTA.COM, TANAH ABANG - Kereta Moda Raya Terpadu (MRT) rangkaian 0721 mengalami keterlambatan 16 menit 12 detik, pada pukul 18.57 WIB hingga 19.14 WIB, hari ini.
Kepala Divisi Corporate Secretary PT MRT Jakarta, Muhamad Kamaluddin, menyebut rangkaian tersebut saat itu berhenti di Stasiun MRT Fatmawati, Jakarta Selatan.
"Gangguan ini hanya terjadi pada satu rangkaian kereta (Ratangga 0721) saat berhenti di stasiun Fatmawati, tidak ada gangguan pada sistem sinyal," ujar Kamaluddin, dalam keterangan tertulisnya kepada Wartawan.
Dia melanjutkan, rangkaian kereta MRT lainnya sempat terhenti juga di stasiun lainnya.
Sebab, sambungnya, harus menunggu Ratangga 0721 bergerak terlebih dulu ke Depo.
Kini, lanjutnya, Ratangga 0721 tersebut ditempatkan di Depo guna pemeriksaan dan perbaikan.
"Ratangga 0721 sekarang ditempatkan di Depo untuk pemeriksaan dan perbaikan. Informasi lengkap akan disampaikan kemudian," ujarnya.
