Dengarkan Suara Kader hingga Tentukan Arah Politik, Gerindra Gelar Rapimnas di Hambalang Hari Ini
Sekretaris Jenderal Partai Garindra Ahmad Muzani mengatakan, Rapimnas besok merupakan keputusan tertinggi setelah kongres partai.
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Seno Tri Sulistiyono
TRIBUNJAKARTA.COM, PALMERAH - Partai Gerindra akan menggelar rapat pimpinan nasional (Rapimnas), Rabu (16/10/2019).
Rapimnas digelar untuk menentukan arah politik Partai Gerindra ke depan.
Sekretaris Jenderal Partai Garindra Ahmad Muzani mengatakan, Rapimnas hari ini merupakan keputusan tertinggi setelah kongres partai.
Baca: Airlangga Hartarto Sebut Prabowo Subianto Sebagai Alumnus Terbaik Partai Golkar
Rapimnas akan dihadiri dewan pembina hingga ketua dan sekretaris DPC Partai Gerindra se-Indonesia.
"Pak Prabowo perlu mengumpulkan itu karena perlu mendengarkan suara kawan-kawan untuk bagaimana Gerindra ke depan," ujar Ahmad Muzani di DPP Partai Golkar, Jakarta, Selasa (15/10/2019).
Menurutnya, Prabowo yang juga sebagai Ketua Dewan Pembina Gerindra sebenarnya punya kekuatan penuh dalam mengambil keputusan politik ke dalam dan keluar.
Baca: Kaum Bumi Datar Gigit Jari, Astronaut Muslim Pertama Bersumpah Demi Allah Lihat Langsung Bumi Bulat
"Tetapi pak Prabowo merasa pengumumpulan orang-orang ini penting, supaya mereka merasa diajak dan akan diambil keputusan. Ini penting dikumpulkan," tuturnya.
Muzani menjelaskan, Gerindra membebaskan kadernya untuk menyampaikan pendapatnya terkait arah politik ke depan sebelum adanya keputusan tertinggi.
"Jadi siapa saja boleh beda pendapat. Tetapi kami punya tradisi, begitu ketua dewan pembina, orang yang memiliki mandat partai, mengambil keputusan maka semuanya taat," ucapnya.
Gerindra
Ahmad Muzani
Golkar
Prabowo Subianto
Prabowo
Bambang Soesatyo
Zulkifli Hasan
Surya Paloh
Airlangga Hartarto
Stasiun MRT Thamrin akan Menjadi yang Terpanjang, Mulai Beroperasi Maret 2025 |
![]() |
---|
Setia Temani Ayus Sabyan dari Nol, Warga Ungkap Sosok Ririe Fairus: Saya Doakan Terbaik |
![]() |
---|
Terkuak Ririe Fairus Pilih Pergi ke Tempat Ini, Usai Heboh Isu Perselingkuhan Ayus dan Nissa Sabyan |
![]() |
---|
Ramalan Zodiak Asmara, Keuangan, Kesehatan 12 Zodiak, Sabtu 27 Februari 2021: Cek Punyamu Ya! |
![]() |
---|
Demi Konten Tiktok, Lima Remaja yang Berjoget Tak Senonoh di Zebra Cross Berujung Panggilan Polisi |
![]() |
---|