Rayakan Hari Santri Nasional, Pegawai Pemkot Bekasi Pakai Sarung dan Baju Muslim
Perayaan Hari Santri Nasional ditandai dengan penggunaan sarung dan baju muslim oleh seluruh pegawai Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi.
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Yusuf Bachtiar
TRIBUNJAKARTA.COM, BEKASI SELATAN - Perayaan Hari Santri Nasional ditandai dengan penggunaan sarung dan baju muslim oleh seluruh pegawai Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi.
Pantauan TribunJakarta.com, nuansa khas pondok pesantren terlihat ketika memasuki halaman komplek Kantor Pemkot Bekasi di Jalan Jenderal Ahmad Yani, Kecamatan Bekasi Selatan, Selasa (22/10/2019).
Hilir mudik orang-orang mengenakan pakaian muslim bagi pegawai wanita dan pakaian baju koko dan sarung, lengkap dengan kopiah bagi pegawai pria jadi hal pembeda suasana di kantor Pemkot Bekasi saat peringatan hari Satri Nasional 2019.
"Sesuai surat edaran pak Wali Kota, pada hari Satri Nasional ini dihimbau untuk mengenakan pakaian atasan baju koko, kopiah dan bawahan sarung bagi pegawai laki-laki dan baju muslimah bagi pegawai perempuan," kata Kabag Humas Pemkot Bekasi, Sayekti Rubiah.
• Berawal dari Bisnis Sewa Apartemen di Depok, Pria Ini Jadi Mucikari: Mereka Meminta Dicarikan Tamu
• 20 Mobil Pemadam Diterjunkan 1 Orang Jadi Korban Pipa Minyak Bocor hingga Terbakar Hebat di Cimahi
Surat edaran ini berlaku untuk seluruh pegawai baik di lingkingan Plaza Kantor Pemkot Bekasi dan di pegawai di seluruh kantor kelurahan dan kecamatan.
"Seluruhnya pakaian baju satri, baik yang PNS maupun yang non-PNS, kita lihat hari ini semua kompak, mungkin ada sebagian ya itu hanya sedikit," jelas dia.
Sebelumnya rangkaian acara peringatan Hari Santri Nasional juga telah diselengarakan Pemkot Bekasi di Pasar Proyek Tarde Center pada 11 Oktober 2019 lalu dihadiri ratusan santri dan ulama se-Kota Bekasi.
Satu Anggotanya Jadi Korban Penembakan di Kafe Cengkareng, Pangdam Jaya Beri Instruksi Ini |
![]() |
---|
Tangis Keluarga Pegawai Kafe di Cangkareng Tak Terbendung, Jadi Korban Kebrutalan Bripka CS |
![]() |
---|
Sosok Praka Martinus Korban Tewas Ditembak Bripka CS di Kafe RM, Tinggalkan 2 Anak Masih Kecil |
![]() |
---|
Sosok Wanita Rambut Panjang Menangis Lihat Bripka CS Tembaki 3 Orang di Kafe RM |
![]() |
---|
Kronologi Penembakan di Kafe Cengkareng: Bripka CS Mabuk, Terlibat Cekcok, Lalu Todongkan Pistol |
![]() |
---|