Ledakan di Monas
Ledakan di Monas: Granat Asap Meledak di Tangan, Serma Fajar Luka Serius dan Agenda Rutin Olahraga
Kedua anggota TNI tersebut kemudian menemukan bungkusan plastik yang di dalamnya ternyata ada granat. Saat diambil, granat itu meledak
Penulis: Erik Sinaga 2 | Editor: Erik Sinaga
5. Kesaksian warga
Mariyati, petugas kebersihan mengaku mendengar ledakan yang berasal dari dalam Kompleks Monas, Jakarta Pusat, Selasa (3/12/2019) sekitar pukul 07.00 WIB.
Mariyati saat itu tengah menyapu jalanan di sekitar Gedung Mahkamah Agung.
Sementara ledakan terjadi di dalam Monas, tepatnya di seberang Kantor Kementerian Dalam Negeri di Jalan Medan Merdeka Utara.
"Sekali ledakan kenceng banget," kata Mariyati seperti dikutip Kompas TV.
Ia mengatakan, saat itu Jalan Medan Merdeka Utara masih ramai kendaraan yang lewat. Informasi ledakan tersebut sebelumnya dibenarkan Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen (Pol) Argo Yuwono.
"Ada ledakan, tapi masih kami cari ledakan dari apa," kata Argo dalam wawancara dengan Kompas TV.
Polisi tengah melakukan penyelidikan di lokasi. Garis polisi sudah terpasang. (Kompas.com/Kompas TV/Tribunnews)