BPOM Periksa 10 Saksi Terkait Gudang Penyimpanan Barang Ilegal
Kepala BPOM RI Penny K Lukito mengatakan, hingga kini sudah ada 10 orang yang telah diperiksa dan berstatus sebagai saksi.
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Gerald Leonardo Agustino
TRIBUNJAKARTA.COM, TANJUNG PRIOK - Penyidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS) BPOM RI telah memeriksa sejumlah orang terkait terungkapnya empat gudang penyimpanan obat, kosmetik, dan makanan ilegal di Jakarta Utara dan Jakarta Selatan.
Kepala BPOM RI Penny K Lukito mengatakan, hingga kini sudah ada 10 orang yang telah diperiksa dan berstatus sebagai saksi.
"Sudah 10 orang yang diperiksa sebagai saksi. Nanti ditentukan apakah ada yang dijadikan tersangka," kata Penny saat konferensi salah satu gudang di Tanjung Priok, Jakarta Utara, Selasa (10/12/2019).
Penny mengatakan, dugaan pelanggaran dalam kasus ini adalah adanya peredaran kosmetik, obat tradisional, dan makanan olahan tanpa izin edar dari BPOM RI.
Gudang milik PT Boxme Fulfillment Centre di Tanjung Priok dijadikan tempat penyimpanan barang-barang ilegal tersebut.
Selanjutnya, barang-barang itu akan dipasarkan melalui toko online.
Sesuai perjanjian kerja sama, PT Boxme menerima pesanan barang dari PT 2WTRADE, PT Globalindo Kosmetika Internasional, dan PT Digital Commerce Indonesia.
"Dalam perjanjian tersebut, PT Boxme menerima dan membungkus barang sesuai pesanan. Selanjutnya barang dikirim kepada pembeli melalui jasa pengiriman atau kurir," kata Penny.
Penny mengatakan, pihaknya akan terus memproses kasus ini dan mengembangkannya.
Briptu PN Bawa Senjata Api dan Congkel Pagar Indekos, Terungkap Sosok Wanita yang Didatangi |
![]() |
---|
Sama-sama Menjabat Wali Kota, Siapa Lebih Kaya Gibran Rakabuming atau Bobby Nasution? |
![]() |
---|
Penampilan Selvi Ananda dan Kahiyang Ayu saat Pelantikan Jadi Sorotan, Bernilai Puluhan Juta? |
![]() |
---|
Baru 6 Bulan, Kepala Bapenda Pilihan Anies yang Mundur Disorot DPRD DKI: Dia Masuk Daftar Evaluasi |
![]() |
---|
Nagita Slavina Tak Berkutik, Rafathar Akui Lihat Raffi Ahmad dan Sang Ibunda Bertengkar di Kamar |
![]() |
---|