Virus Corona di Indonesia

Presiden Jokowi Belum Kepikiran Lock Down Indonesia Karena Virus Corona, Minta Masyarakat Optimis

Presiden Joko Widodo mengaku belum kepikiran untuk melockdown atau mengunci Indonesia soal penyebaran virus corona ( Covid-19).

Penulis: Ega Alfreda | Editor: Suharno
TRIBUNJAKARTA.COM/EGA ALFREDA
Presiden Joko Widodo saat memberikan keterangan pers soal penanganan virus corona di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta, Jumat (13/3/2020). 

Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Ega Alfreda

TRIBUNJAKARTA.COM, TANGERANG - Presiden Joko Widodo mengaku belum kepikiran untuk melockdown atau mengunci Indonesia soal penyebaran virus corona ( Covid-19).

Padahal, seperti diketahui kalau beberapa negara sudah lock down negaranya karena wabah virus corona yang menimpa negaranya.

Seperti Italia, China, Jerman, dan Korea yang sudah menutup total negaranya karena wabah virus corona.

"Belum berpikir ke arah sana," jawab Presiden Jokowi saat memantau peralatan Thermal Scanner dan Thermal Gun di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta, Jumat (13/3/2020).

Menurutnya, saat ini pemerintah lebih memilih fokus dalam penanganan warganya yang sudah positif Covid-19.

Terbukti, dari 34 pasien positif, lima orang sudah sembuh dan dua lainnya meninggal dunia.

Sementara, bila harus melockdown negara, artinya pintu keluar dan masuk Indonesia baik dari bandara internasional maupun pelabuhan, harus ditutup tanpa pengecualian.

Indonesia sampai saat ini masih bertahan pada kebijakan untuk memperketat dan menutup
kunjungan asal negara yang sudah terpapar.

"Kalau dari tiga negara, Iran, Korea Selatan dan Italia, atau negara terpapar lainnya harus melewati tiga kali scanner. Thermo Scanner dua kali dan Thermo Gun, sementara di luar negara itu sebanyak 2 kali," jelas Presiden.

Selain itu, Presiden Jokowi pun meminta masyarakat optimis hadapi virus corona.

Dia mengatakan setiap komponen masyarakat bisa menjadi peran penting untuk menuntaskan penyebaran virus Corona di Indonesia.

"Saya percaya setiap dari kita bisa memainkan peranan penting bersama-sama dalam menghadapi tantangan ini," ujar Jokowi.

Ia juga meminta masyarakat Indonesia untuk memberlakukan hidup sehat dengan berolahraga secara rutin.

Dia juga meminta masyarakat meningkatkan daya tahan tubuh dengan mengkonsumsi makanan yang sehat.

"Kemudian jangan sampai stres karena mengganggu itu imunitas tubuh," sambung Jokowi.

Jokowi pun mengajak seluruh komponen bangsa untuk bekerja keras untuk menuntaskan penyebaran virus Corona di Indonesia.

"Saling bekerja keras memberikan dukungan upaya serta tekad melawan Corona," tandasnya.

Sumber: Tribun Jakarta
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved