Liga Inggris
Mo Salah Sumbang Tiga Gol dari Kemenangan Tipis Liverpool Kontra Leeds United di Anfield
Mohamed Salah menyumbang tiga gol dari kemenanagn Liverpool 4-3 atas Leeds United pada laga pekan pertama Liga Inggris 2020-2021, Sabtu (12/9/2020).
TRIBUNJAKARTA.COM - Mohamed Salah menyumbang tiga gol dari kemenanagn Liverpool 4-3 atas Leeds United pada laga pekan pertama Liga Inggris 2020-2021, Sabtu (12/9/2020).
Laga yang berlangsung di Stadion Anfield berlangsung sengit. Kedua tim terlibat susul menyusul melesakkan gol ke gawang lawannya masing-masing.
Lima gol tercipta pada babak pertama dengan keunggulan tipis dengan skor 3-2 untuk tuan rumah Liverpool.
Pada akhirnya, juara bertahan Premier League itu menang dramatis berkat kemenangan 4-3 atas tamunya Leeds United.
Hasil ini membuat The Reds duduk di urutan kedua klasemen sementara Liga Inggris di bawah Arsenal.
Dilansir BolaSport.com dari Whoscored, pertandingan berjalan sengit dan ketat dengan Liverpool "sekadar" memiliki penguasaan bola sebanyak 48 persen.
Dari segi peluang, The Reds mampu menorehkan 6 tembakan tepat sasaran dari 22 percobaan, sedangkan Leeds United mendapat 6 peluang dengan menciptakan 3 shots on target.
Berstatus sebagai juara bertahan Premier League, Liverpool tancap gas sejak peluit babak pertama dibunyikan wasit Michael Oliver.
Laga baru berjalan 4 menit, Liverpool langsung mendapat hadiah penalti usai sepakan kaki kiri Mohamed Salah dari dalam kotak penalti membentur tangan Robin Koch.
Wasit Michael Oliver, yang berada di dekat kotak penalti Leeds United, tanpa ragu menunjuk titik putih.
Mohamed Salah, yang menjadi eksekutor, sukses menjalankan tugasnya dengan sempurna.
Bola sepakan penalti Salah via kaki kiri menghunjam deras ke tengah gawang Illan Meslier yang terlanjur bergerak ke kiri.
Gol tersebut menjadi lesakan ke-50 Mo Salah dalam 63 laga kandang di Liga Inggris.
Salah menjadi pemain Liverpool pertama yang mencetak gol pada laga pembuka Premier League dalam empat musim beruntun. Liverpool unggul 1-0 atas Leeds.
Man City Semakin Digdaya Usai Menang di Liga Inggris, Berikut Klasemen Lengkapnya, Haaland Raja Gol |
![]() |
---|
UPDATE Klasemen Liga Inggris Usai Man United Menang dari West Ham: City di Puncak, Haaland Perkasa |
![]() |
---|
LINK Siaran Langsung Liga Inggris Leicester City Vs Man City, Waspada Teror Si Raja Gol Haaland |
![]() |
---|
UPDATE Klasemen Liga Inggris Usai Duel Chelsea Vs Manchester United Imbang, Haaland Jadi Raja Gol |
![]() |
---|
Manchester United dan Liverpool Kompak Menang di Liga Inggris, Chelsea Tersandung Gagal Raih 3 Poin |
![]() |
---|