Antisipasi Virus Corona di Tangerang
Pelanggar Protokol Kesehatan di Kabupaten Tangerang Rata-rata Remaja yang Nongkrong
tiga titik pelaksanaan Operasi Yustisi yakni di pintu masuk Perum Grand Batavia, Pertigaan Pospol Walet, pintu masuk Perum Kota Sutera.
Penulis: Ega Alfreda | Editor: Wahyu Aji
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Ega Alfreda
TRIBUNJAKARTA.COM, TANGERANG - Ternyata masih banyak pelanggar protokol kesehatan Covid-19 di Kabupaten Tangerang yakni berkerumun tanpa alasan yang jelas.
Fakta tersebut terungkap saat Polresta Tangerang melaksanakan operasi yustisi di tiga titik kawasan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang.
Kapolresta Tangerang Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi mengatakan, tiga titik pelaksanaan operasi yustisi yakni di pintu masuk Perum Grand Batavia, Pertigaan Pospol Walet, pintu masuk Perum Kota Sutera.
Dari 3 titik itu, kata Ade, ditemukan 107 pelanggar.
"Para pelanggar rata-rata para remaja dan kami data juga beri teguran," ujar Ade dalam keterangannya, Senin (21/9/2020).

Ade menambahkan, kawasan pelaksanaan Operasi Yustisi kerap dijadikan lokasi para remaja menikmati akhir pekan.
Ia pun kemudian mendorong para remaja untuk melaksanakan protokol kesehatan minimal menggunakan masker.
"Tujuan kami adalah memberikan edukasi serta mengingatkan kepada masyarakat agar senantiasa mentaati protokol kesehatan," terang Ade.
Para pelanggar kemudian diberi surat teguran dan diberikan sanksi sosial membersihkan sampah di pinggir jalan.

"Kami harapkan dengan Operasi Yustisi ini, kesadaran masyarakat meningkat bahwa melaksanakan protokol kesehatan begitu penting," kata Ade.
Polresta Tangerang
operasi yustisi
Covid-19
Kabupaten Tangerang
Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi
Running News
protokol kesehatan
Puluhan Nakes di Tangerang Gerutu, Sudah Mengabdi Tapi Belum Menerima Insentif Covid-19 Periode 2022 |
![]() |
---|
Eks Tempat Isolasi Pasien Covid-19, Hotel Bintang 4 di Tangerang ini Mulai Terima Tamu Menginap |
![]() |
---|
Ribuan Siswa di Kota Tangerang Dilakukan Swab Acak Antisipasi Munculnya Klaster Covid-19 di Sekolah |
![]() |
---|
Masuk Mal Wajib Booster, Berikut Cara Cek Daftar & Lokasi Gerai Vaksinasi Covid-19 di Kota Tangerang |
![]() |
---|
Kasus Harian Covid-19 di Tangerang Selatan Meningkat, RLC Kembali Disiapkan Tampung Pasien |
![]() |
---|