Jakarta Terapkan PSBB Transisi
Dukung Kebijakan Mendikbud Nadiem, Wakil Ketua DPRD: Sekolah Tak Akan Jadi Klaster Baru Covid-19
Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Zita Anjani mendukung kebijakan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim soal pembukaan sekolah
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Dionisius Arya Bima Suci
TRIBUNJAKARTA.COM, GAMBIR - Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Zita Anjani mendukung kebijakan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim buka sekolah di masa pandemi pada 2021 mendatang.
Menurutnya, sekolah tidak akan menjadi klaster baru penularan Covid-19.
"Penelitian di Irlandia membuktikan bahwa dari 56.000 siswa di sekolah yang dites, hanya ditemukan 2 kasus anak menularkan ke orang tua," ucapnya, Minggu (22/11/2020).
"Selebihnya adalah kasus orang tua yang menularkan ke anak," tambahnya menjelaskan.
Politisi muda PAN ini menyebut, pemerintah bisa mencontoh negara lain, seperti Jepang Australia, hingga Korea Utara terkait penerapan protokol kesehatan saat proses kegiatan belajar mengajar tatap muka di sekolah dilakukan.
Tujuannya tidak lain agar kesehatan dan keselamatan setiap siswa dapat terjamin.
"Saya berharap pemerintah dukung sekolah-sekolah dengan membagikan masker gratis dan menyediakan fasilitas lain untuk menopang penerapan protokol kesehatan di sekolah," ucapnya, Minggu (22/11/2020).
Ia pun menyinggung pesan moral yang pernah disampaikan Nelson Mandela bahwa pendidikan adalah senjata yang paling ampuh yang bisa digunakan untuk mengubah dunia.
"Kepada seluruh elemen banhsa, mari kita bersatu untuk memajukan pendidikan anak Indonesia, mulai dari sekarang," tuturnya.
Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta
Zita Anjani
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan
Nadiem Makarim
pembukaan sekolah
pandemi
Covid-19
protokol kesehatan
Berita Terbaru Jakarta
Berita Terkini Jakarta
Jakarta Hari Ini
Running News
Jalankan Kebijakan PPKM Jawa-Bali, Gubernur Anies Teken Pergub Turunan dan Anulir PSBB Masa Transisi |
![]() |
---|
Bukan Rem Darurat, Pemprov DKI Perpanjang PSBB Transisi Sampai 17 Januari 2021 |
![]() |
---|
Menanti Keputusan Gubernur Anies kembali Tetapkan PSBB Rem Darurat Pasca Libur Natal dan Tahun Baru |
![]() |
---|
Kasus Covid-19 Tak Kunjung Turun Jelang Libur Akhir Tahun, Anies Perpanjang PSBB hingga 3 Januari |
![]() |
---|
Jelang Libur Natal dan Tahun Baru, Wagub DKI Beri Sinyal Kembali Perpanjang PSBB Masa Transisi |
![]() |
---|