Liga Inggris

Hasil Liga Inggris Man City vs Tottenham: The Citizens Tak Terbendung, Kekalahan Memalukan Mourinho

Hasil dari pertandingan Manchester City vs Tottenham Hotspur berakhir untuk keunggulan tim tuan rumah dengan skor meyakinkan yakni 3-0.

Editor: Wahyu Septiana
(TIM KEETON / POOL / AFP)
Gelandang Manchester City Jerman Ilkay Gundogan (2L) merayakan gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester City dan Tottenham Hotspur di Stadion Etihad di Manchester, barat laut Inggris, pada 13 Februari 2021. 

Tak puas di situ, Guendogan kembali menjadi momok menakutkan bagi Spurs.

Pada menit ke-66, Guendogan kembali mencetak gol lewat sebuah pergerakan brilian setelah memanfaatkan umpan lambung terobosan langsung dari sang kiper, Ederson.

Guiendogan berhasil mengelabui bek Sanchez dan melepas tembakan kaki kiri ke pojok gawang Lloris.

Memasuki menit-menit krusial, tepatnya pada menit ke-81, Gareth Bale melesat melewati beberapa pemain bertahan lawan di dalam kotak penalti dan mencoba mencetak skor ke arah tengah gawang.

Namun, antisipasi bagus dilakukan oleh Ederson membuat tendangan keras Bale berhasil dimentahkan.

Hingga peluit panjang ditiupkan, Man City berhasil mempertahankan keunggulan atas Tottenham. Skor 3-0 menjadi hasil akhir laga untuk kemenangan Man City.

Gelandang Manchester City Jerman Ilkay Gundogan (kiri) merayakan gol ketiga timnya bersama gelandang Inggris Manchester City Phil Foden selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester City dan Tottenham Hotspur di Stadion Etihad di Manchester, barat laut Inggris, pada 13 Februari, 2021. RUI VIEIRA / POOL / AFP
Gelandang Manchester City Jerman Ilkay Gundogan (kiri) merayakan gol ketiga timnya bersama gelandang Inggris Manchester City Phil Foden selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester City dan Tottenham Hotspur di Stadion Etihad di Manchester, barat laut Inggris, pada 13 Februari, 2021. RUI VIEIRA / POOL / AFP (RUI VIEIRA / POOL / AFP)

Susunan pemain kedua tim:

Man City (4-3-3): 31-Ederson; 27-Cancelo, 5-Stones, 14-Laporte, 11-Zinchenko; 20-Silva, 16-Rodri, 8-Guendogan (21-Torres, 69'); 7-Sterling, 9-Jesus (26-Mahrez 79'), 47-Foden.

Pelatih: Pep Guardiola

Tottenham Hotspur (4-2-3-1): 1-Lloris; 25-Tanganga, 6-Sanchez, 15-Dier, 33-Davies; 28-Ndombele (20-Alli, 64'), 5-Hoejbjerg; 11-Lamela (9-Bale, 72'), 27-Moura (17- Sissoko, 46'), 7-Son; 10-Kane.

Pelatih: Jose Mourinho

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Hasil Man City Vs Tottenham, Mourinho Derita Kekalahan Terbesar Selama Melatih Spurs

Sumber: Kompas.com
Halaman 3 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved