Antisipasi Virus Corona di Tangsel
Ini 9 Lokasi Swab Antigen Gratis di Wilayah Hukum Tangsel dan Nomor Kontaknya
Polres Tangerang Selatan menyediakan sembilan lokasi swab test antigen gratis buat pemudik dan warga umum di wilayah hukum (wilkum) Polres Tangsel.
Penulis: Jaisy Rahman Tohir | Editor: Elga H Putra
Laporan Wartawan TribunJakarta.com Jaisy Rahman Tohir
TRIBUNJAKARTA.COM, TANGERANG SELATAN - Polres Tangerang Selatan (Tangsel) menyediakan sembilan lokasi swab test antigen gratis buat pemudik dan warga umum di wilayah hukum (wilkum) Polres Tangsel.
Kapolres Tangsel, AKBP Iman Imanuddin, menjelaskan kesembilan lokasi tersebut umumnya berada di kantor Polsek, namun ada juga yang berada di Pos Pengamanan Operasi Ketupat.
1. Polsek Pondok Aren: Pospam Giant Bintaro
2. Polsek Serpong: Kantor Polsek Serpong
3. Polsek Pagedangan: Kantor Polsek Pagedangan
4. Polsek Curug: Lapangan Pertamina, Jalan Gatot Subroto KM 10 Bitung dan Kantor Polsek Curug
5. Polsek Kelapa Dua: Kantor Polsek Kelapa Dua
6. Polsek Cisauk: Kantor polsek cisauk
7. Polsek Legok: Kantor Polsek Legok
8. Polsek Ciputat: Kantor Polsek Ciputat
9. Polsek Pamulang: Kantor Polsek Pamulang
Sementara, warga bisa lebih dulu menghubungi nomor kontak posko swab test antigen gratis di polsek terkait berdasarkan domisili terdekat.
1. Polsek pamulang: 081318427441
2. Polsek kelapa dua: 081210104050
3. Polsek Pondok Aren: 082297351860
4. Polsek Cisauk: 082297351871
5. Polsek Curug: 081213146298
6. Polsek Pagedangan: 082297351864
7. Polsek Legok: 082297351848
8. Polsek Serpong: 082297351946
9. Polsek Ciputat Timur: 085691704985
Baca juga: Galau Diputus Cinta, Pemuda Ini Kirim Petasan Jumbo Berisi Pesan ke Eks Pacar: Dear Mantan
Baca juga: Mudik Lokal Lebaran, Sekeluarga Terpapar Covid-19 Usai Swab Test Antigen di Polsek Pamulang
Baca juga: Polsek Cisauk Gunakan Pocong Takuti Pemudik Agar Mau Tes Covid-19 Saat Kembali
Iman berharap, warga Tangsel bisa memanfaatkan tes Covid-19 gratis itu untuk upaya pelacakan kasus dan mengantisipasi lonjakan kasus Covid-19 pada musim lebaran 2021.
"Ini adalah sebuah kesempatan yang baik bagi para pemudik yang melakukan mudik awal maupun bagi masyarakat Wilayah Tangsel dan kususnya manula akan dilakulan langsung ke Lokasi, sehingga tidak repot-repot datang ke Posko. Hal terswbut sebagai wujud Kepedulian Kepolisian di jajaran Polsek di Polres Tangsel," ujar Iman dalam keterangan resminya, Senin (17/5/2021).
Kapolsek Pamulang, Kompol Sujarwo, mengatakan, warga Pamulang sudah mulai memanfaatkan kontak tersebut untuk mendaftar swab test antigen.
Namun, tanpa mendaftarpun warga bisa datang langsung ke lokasi.
"Bisa menggunakan call center tersebut, kemarin sudah ada 20an yang nelepon," ujar Sujarwo di Mapolsek Pamulang.