Persija Jakarta
Persija Batal Lawan Bali United di Liga 1, PT LIB Ungkap Alasannya: Tim Peringkat ke-3 Dipilih
Persija Jakarta dipastikan batal menghadapi Bali United di pertandingan pembuka kompetisi Liga 1 2021. Persija Jakarta akan menantang PSS Sleman
TRIBUNJAKARTA.COM - Persija Jakarta dipastikan batal menghadapi Bali United di pertandingan pembuka kompetisi Liga 1 2021.
Persija Jakarta akan menantang PSS Sleman pada pembukaan Liga 1 2021 yang direncankan berlangsung Juli 2021 mendatang.
Kepastian tersebut diumumkan PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi.
TONTON JUGA
Sejauh ini, PT LIB memang sudah memiliki jadwal pasti perhelatan Liga 1 2021.
Jadwal tersebut pun telah dikirimkan ke masing-masing klub Liga 1.
Dalam jadwal, PT LIB mempertemukan Persija Jakarta vs PSS Sleman pada laga pembuka yang bergulir 10 Juli mendatangkan di Stadion Pakansari, Bogor.

Direktur Operasional PT LIB, Sudjarno pun menjelaskan alasan pihaknya mempertemukan Persija dengan PSS Sleman di laga pembuka, bukan Bali United yang menjadi juara Liga 1 2019.
“Ya Persija historisnya juara Piala Menpora kemarin. Kami sebetulnya mau Persija lawan Bali United karena juara liga sebelumnya, tapi kan Bali United di tanggal itu (10 Juli) masih ikut Piala AFC sehingga kami cari lagi,” terang Sudjarno.
Baca juga: Jangan Kecewa Gagal di Jalur Prestasi, PPDB DKI Jakarta Tahap Kedua Bakal Dibuka Tanggal 5-7 Juli
Baca juga: Persija Terusir Lagi dari Jakarta, Macan Kemayoran Tak Bisa Main di SUGBK Pada Liga 1 Seri Pertama
Baca juga: Kick Off Liga 1 2021 Dibuka Persija Jakarta vs PSS Sleman 10 Juli 2021, Kandaskan Bali United
“Nah Sleman waktu Piala Menpora juara ketiga dan selama Piala Menpora juga tidak pernah ketemu (Persija),” sambungnya.
Lebih lanjut, Sudjarno menjelaskan jadwal seri pertama yang telah dikirim ke klub-klub Liga 1 nantinya bisa saja berubah apabila ada masukan dari klub.
Rencananya, PT LIB bakal kembali mengadakan pertemuan secara virtual dengan klub-klub Liga 1 pada Jumat (18/6/2021) guna membahas jadwal seri pertama serta hak dan kewajiban.
TONTON JUGA
“Ya sebetulnya ini di klaster satu jadwal sudah dikirim ke klub. Nanti ada diskusi, tentu jadwal ini masih mungkin bisa berubah kalau ada masukan signifikan dari klub-klub,” kata Sudjarno.
Persija Jakarta
PT Liga Indonesia Baru (LIB)
PT LIB
Sudjarno
Liga 1
Persija
PSS Sleman
Bali United
Ibu Kota
Jakarta
Cetak Brace ke Jala PSM, Aji Kusuma Dapat Pujian Setinggi Langit dari Thomas Doll |
![]() |
---|
Digilas Persija Jakarta, Pelatih PS Makassar Singgung Liga Indonesia Butuh VAR |
![]() |
---|
Digilas Persija, Pelatih PSM Pertanyakan Keputusan Wasit Cuma Diberi Extra Time 3 Menit |
![]() |
---|
Thomas Doll Ungkap Alasan Krmencik dan Behrens Menghilang di Laga Persija Jakarta Vs PSM Makassar |
![]() |
---|
Dikalahkan Persija Jakarta, Pelatih PSM Tumpahkan Kekesalan ke Wasit |
![]() |
---|