Cerita Kriminal
Pengemudi Pajero Penganiaya Sopir Truk Pasang Plat Pejabat Palsu Berbuntut QH Belajar dari TikTok
OK (40), pengemudi Mitsubishi Pajero yang menganiaya sopir truk Egi (22) di Jakarta Utara, memasang plat nomor palsu pada kendaraannya.
Penulis: Gerald Leonardo Agustino | Editor: Wahyu Aji
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Gerald Leonardo Agustino
TRIBUNJAKARTA.COM, KOJA - OK (40), pengemudi Mitsubishi Pajero yang menganiaya sopir truk Egi (22) di Jakarta Utara, memasang plat nomor palsu pada kendaraannya.
Plat nomor palsu yang terpasang pada mobil OK yakni B 1861 QH.
Diketahui, plat nomor berbuntut QH sedianya tak digunakan warga sipil, melainkan aparat Kepolisian.
Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo menuturkan, OK mengetahui plat nomor berbuntut QH biasa digunakan aparat setelah melihat unggahan di TikTok.
"Ya dia kepikiran untuk menggunakan plat itu setelah melihat media sosial, melihat aplikasi TikTok, ada yang mengatakan bahwa plat itu biasa digunakan oleh aparat," kata Sambodo di Mapolres Metro Jakarta Utara, Senin (28/6/2021).
Baca juga: Pernah Jadi Pelaut, Ini Pekerjaan Baru Pengemui Pajero Penganiaya Sopir Truk di Tanjung Priok
Setelah melihat unggahan TikTok tersebut, OK akhirnya membuat plat nomor palsu B 1861 QH.
Nomor kendaraan palsu itu juga dipasangnya untuk mengelabuhi petugas lantaran plat nomor aslinya belum diperpanjang sejak Mei 2020.
Adapun plat nomor asli dari Mitsubishi Pajero milik OK ialah B 1086 VJA.
"Dia menggunakan plat itu (B 1861 QH) untuk mengelabuhi petugas. Dia bikin sendiri," kata Sambodo.
Di sisi lain, berdasarkan hasil pemeriksaan kepolisian, plat nomor B 1861 ternyata sudah terdaftar sebelumnya pada kendaraan Toyota Innova milik seseorang.
Ketika ditanya apakah Innova yang terdaftar dengan nomor B 1861 QH adalah milik aparat, Sambodo tak memberikan jawaban jelas.
Baca juga: Bukan TNI atau Polri, Pengemudi Pajero Penganiaya Sopir Truk di Tanjung Priok Cuma Seorang Pelaut
"Memang plat itu (QH) kan bukan untuk orang sipil," katanya.
Sebelumnya, OK sempat dikira berprofesi sebagai seorang aparat TNI setelah video yang merekam aksinya menganiaya sopir truk viral di media sosial.
B 1861 QH
plat nomor palsu
sipil
Kepolisian
Polda Metro Jaya
Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo
media sosial
TikTok
Toyota Innova
sopir truk
viral di media sosial
melarikan diri
Bandara Soekarno-Hatta
Running News
Reaksi Tetangga Tahu Alex Bonpis Bandar Sabu Paling Dicari Polisi: Ada yang Kaget Hingga Biasa Saja |
![]() |
---|
Bandar Sabu Kampung Bahari Tertangkap, Terkuak Alex Bonpis Terima Narkoba dari Teddy Minahasa |
![]() |
---|
Beraksi karena Kepepet Butuh Makan, Pelaku Maling Motor di Taman Sari Dimaafkan Korbannya |
![]() |
---|
Polisi Sita Mobil hingga Airsoft Gun Saat Gerebek 3 Rumah Bandar Sabu Alex Bonpis di Kampung Bahari |
![]() |
---|
Pelaku Rudapaksa Cucunya Belum Juga Disidang, Nenek Asal Sukabumi Ngadu ke KPAI |
![]() |
---|