Persija Jakarta
Terkuak, Sayap Persija Jakarta Ternyata Idolakan Pemain Muda Persib, Apa Alasannya?
Pemain sayap Persija Jakarta Alfriyanto Nico Saputro mengaku mengidolakan pemain muda Persib Bandung di Liga 1 2021. Apa alasannya?
TRIBUNJAKARTA.COM, JAKARTA - Pemain sayap Persija Jakarta Alfriyanto Nico Saputro mengaku mengidolakan pemain muda Persib Bandung di Liga 1 2021.
Siapa pemain muda yang menjadi idola rising star seri 1 Liga 1 2021 itu?
"Beckham Putra (Persib). Karena dia konsisten dan agresif," kata Nico dikutip TribunJakarta.com dari laman resmi klub, Senin (11/10/2021).
Selain itu, Nico juga menyebutkan bek terkuat dalam enam laga di Liga 1 2021.
Mereka adalah pemain Persita Tangeran, PSIS Semarang dan Persipura Jayapura
Baca juga: Pemain Sayap Persija Bocorkan 2 Penggawa Senior yang Kerap Berikan Tips Atasi Demam Panggung
"Pertama Edo (Febriansyah) dari Persita. Mas Ucil Fredian dari PSIS. Irsan Lestaluhu dari Persipura. Yang menurut saya paling agresif Edo dari Persita," kata Nico.
Mengenai penampilan apiknya saat bertugas sebagai pemain bertahan dan menyerang, Nico mengaku kerap menonton video.
Diketahui, Nico sempat diplot sebagai bek kanan saat berduel kontra Bhayangkara FC di Piala Menpora 2021.
Baca juga: Untuk Datangkan Irfan Bachdim di Liga 1 2021, Persija Jakarta Bakal Dapat Saingan
"Pertama tentu tidak nyaman dan demam panggung. Berjalannya waktu alhamdulillah bisa," katanya.
Nico juga mendapatkan masukan dari Manager Persija Jakarta Bambang Pamungkas.
"Waktu di lapangan Mas Bepe pesan kalau main sayap harus berani menusuk dan tembak sendiri. Ngotot dan kerja keras," katanya.
Pemain saya Macan Kemayoran pun mengaku bangga dapat bermain di kampung halamannya Solo pada seri 2 Liga 1 2021.

"Deket keluarga juga. Sebelumnya pernah main di Stadion Manahan waktu kecil. Harapan Nico semoga bisa lancar bersama Persija di sana," imbuhnya.
2 Sosok Senior Pemberi Petuah
Alfriyanto Nico Saputro juga membocorkan dua sosok senior Macan Kemayoran yang kerap memberikan petuah sebelum laga berlangsung.