Kecalakaan LRT di Munjul
Tabrakan LRT di Munjul, Mobil Crane Disiapkan Bantu Evakuasi: Polisi Terapkan Buka Tutup di Jagorawi
LRT Tabrakan di Munjul, PT INKA Kerahkan 2 Mobil Crane untuk Evakuasi: Polisi Berlakukan Buka Tutup Lajur di Tol Jagorawi
Penulis: Bima Putra | Editor: Wahyu Septiana
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Bima Putra
TRIBUNJAKARTA.COM, CIRACAS - PT Industri Kereta Api (INKA) bakal melakukan evakuasi LRT yang mengalami kecelakaan saat uji coba di jalur antara Stasiun Harjamukti dan Stasiun Ciracas pada Senin (25/10/2021).
Dalam evakuasi badan kereta yang berada di Ruas Tol Jagorawi tepatnya Km 13+000 dan Km 12+800 Arah Jakarta, PT INKA mengerahkan dua mobile crane berkapasitas 200 ton dan 3 unit multiaxle.
General Manager Teknologi PT INKA Herry Prasetya mengatakan evakuasi bakal dilakukan secara bertahap dan ditargetkan rampung dalam lima hari sejak dimulai pada Jumat (29/10/2021).
"Mulai hari Jumat-Sabtu tanggal 29-30 Oktober 2021 dan Senin-Rabu tanggal 1-3 November 2021, setiap pukul 22.00-04.00 WIB," kata Herry dalam keterangan tertulisnya, Jumat (29/10/2021).
PT INKA pun sudah berkoordinasi dengan PT Jasa Marga selaku pengelola Tol Jagorawi dan Ditlantas Polda Metro Jaya guna melakukan rekayasa lalu lintas selama pengerjaan berlangsung.
Baca juga: Polisi Siap Bantu KNKT Tangani Kasus Kecelakaan LRT
Kepala Induk Patroli Jalan Raya (PJR) Kompol Fitrisia Kamila menuturkan selama proses evakuasi akan melakukan buka tutup lajur secara situasional pada lajur satu dan dua ruas Tol Jagorawi.
"Akan melakukan buka tutup lajur secara situasional pada bahu luar, lajur 1 dan 2 mulai Km 13+150 s.d Km 12+500 Ruas Tol Jagorawi arah Jakarta, untuk memastikan keselamatan bersama," ujar Fitrisia.
Pengguna Tol Jagorawi masih dapat melintas di lajur tiga dan empat, namun diimbau mengurangi kecepatan menjelang titik evakuasi dikarenakan akan ada penyempitan lajur.
General Manager Representative Office 1 Jasamarga Metropolitan Tollroad, Tri Wahyu Subekti memastikan selama evakuasi pihaknya bakal menempatkan petugas dan rambu-rambu di lokasi.
"Tidak ada penutupan Jalan Tol Jagorawi atas pelaksanaan pekerjaan evakuasi kereta LRT. Kedua arah beroperasi dengan normal,” tutur Tri.
Pengguna jalan Tol Jagorawi dapat mengecek kondisi lalulintas perjalanan melalui aplikasi Travoy 3.0 atau menghubungi call center Jasa Marga 24 jam di nomor telepon 14080 untuk informasi jalan tol.
Baca juga: Anggota DPR Minta PT KAI Lebih Transparan Respon Insiden Kecelakaan LRT di Jakarta Timur
Kronologi Kecelakaan LRT di Jakarta Timur
PT Industri Kereta Api (INKA) Persero menjelaskan kronologi kecelakaan dua rangkaian Lintas Rel Terpadu (LRT) di wilayah Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur.
Sementara, kondisi masinis mengalami trauma pasca-kecelakaan LRT Jabodebek.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jakarta/foto/bank/originals/tampak-gerbong-lrt-kelurahan-munjul.jpg)