Bertemu Burung, Kura-kura Raksasa dan Berbagai Reptil di Summarecon Mall Bekasi
Summarecon Mall Bekasi menggelar acara bertajuk ' Planimals Exhibition ', pameran ini berlangsung selama 11 hari 26 Mei - 5 Juni 2022.
Penulis: Yusuf Bachtiar | Editor: Ferdinand Waskita Suryacahya
Laporan wartawan Tribun Jakarta.com, Yusuf Bachtiar
TRIBUNJAKARTA.COM, BEKASI UTARA - Summarecon Mall Bekasi menggelar acara bertajuk ' Planimals Exhibition ', pameran ini berlangsung selama 11 hari 26 Mei - 5 Juni 2022.
Center Director Summarecon Mall Bekasi mengatakan Ugi Cahyono mengatakan, Planimals Exhibition merupakan kegiatan pameran hewan peliharaan dan tanaman hias.
"Penyelenggaraan Planimals tahun ini menampilkan berbagai macam jenis hewan peliharaan serta tanaman hias untuk di rumah," kata Ugi Sabtu (28/5/2022).
Kegiatan ini melibatkan berbagai pelaku usaha pengembangbiakan hewan peliharaan dan tanaman hias.
Pengunjung dapat melihat-lihat, serta tentu saja dapat membawa pulang hewan peliharaan atau tanaman hias jika tertarik membeli.
Baca juga: Punya Kucing atau Anjing? Simak 4 Tips Agar Hewan Peliharaanmu Tak Memakan Tanaman Hias di Rumah
"Serangkaian acara seperti talkshow dengan beragam edukasi juga telah disiapkan," ujarnya.
Pameran yang berlangsung di area Oval Summarecon Mall Bekasi, memiliki tiga area pemeran.
Pertama area Reptile & Pets Exhibition, hewan-hewan yang turut meramaikan pameran ini mulai dari Iguana, Ular, Kadal, Gecko, Sugar Glider, Hamster, Kelinci, Burung dan masih banyak lainnya.
Ada juga area Aquatic Exhibition seperti Goldfish hingga Aquascape. Selain hewan, pengunjung yang menyukai tanaman juga dapat datang ke booth Plants Exhibition yang menyediakan ragam jenis tanaman hias.
Baca juga: Mengandung Bakteri Jahat, 1.083 Bibit Tanaman Hias Asal China Dimusnahkan di Bandara Soekarno-Hatta
Pengunjung tidak hanya bisa melihat-lihat, terdapat pula booth berswafoto dengan hewan diantaranya burung Parrot dan Ular by Royal Safari Garden (3-5 Juni).
Serta, Owl by Magical Forest (26-27 Mei dan 2-3 Juni). Pengunjung juga dapat memberi makan Tortoise atau kura-kura raksasa sambil berinteraksi dengan salah satu reptil yang bisa hidup panjang umur ini.
Kendati sudah mulai dilakukan pelonggaran, Ugi memastikan, acara ini tetap berlangsung dengan memperhatikan protokol kesehatan.
"Tetap mewajibkan penggunaan masker dan jaga jarak, kedepannya dengan kondisi yang kian membaik, diharapkan akan semakin banyak event lainnya yang akan diselenggarakan di SMB.” ucapnya.
