Ajudan Jenderal Ferdy Sambo Ditembak
Menguak Sosok Pengacara Baru Bripka RR: Pernah Bela Tommy Soeharto, Dicurigai Sekubu Ferdy Sambo
Inilah sosok pengacara Bripka RT, Erman Umar yang kini lagi disorot karena dicurigai dirinya sekubu dengan Ferdy Sambo di kasus pembunuhan Brigadir J.
Penulis: Elga Hikari Putra | Editor: Yogi Jakarta
TRIBUNJAKARTA.COM - Inilah sosok pengacara Bripka RT, Erman Umar yang kini lagi disorot karena dicurigai dirinya ini sekubu dengan Ferdy Sambo di kasus pembunuhan Brigadir J.
Kecurigaan itu muncul dari jurnalis Kompas TV, Aiman Witjaksono yang mendatangi kantor Erman Umar.
Pasalnya, kantor kuasa hukum Bripka RR itu ternyata satu lantai dengan pengacara Ferdy Sambo, Arman Hanis.
Kepada Aiman, Erman Umar mengatakan dirinya ditunjuk menjadi kuasa hukum Bripka RR sejak 23 Agustus 2022.
Dia pun menjelaskan bagaimana ceritanya hingga akhirnya ditunjuk menjadi kuasa hukum Bripka RR.
Baca juga: Pantas Bripka RR Takut Ferdy Sambo, Karirnya Bakal Naik Drastis Jika Kasus Brigadir J Tak Terkuak
Hal itu untuk menjawab kecurigaan Aiman yang menyebut Erman Umar bisa saja sekubu dengan Ferdy Sambo karena kantornya yang selantai dengan Arman Hanis.
"Jangan-jangan Bripka RR masih takut dengan Sambo hingga dikirimkanlah Anda yang satu kubu dengan Arman Hanis," ujar Aiman.
"Tidak (satu kubu dengan Arman Hanis).

Saya dipilih oleh keluarga Bripka RR," jawab Erman Umar.
Dikatakan Erman Umar, perkenalannya dengan keluarga Bripka RR berawal dari putrinya yang juga ikut menjadi kuasa hukum dalam kasus ini.
Anak saya kan lawyer juga namanya Zena Dinda Dafega.
Zena punya teman polisi, kebetulan polisi ini suami dari sepupu RR," ujar Erman Umar.
Mengaku Tak Begitu Kenal Arman Hanis
Saat pertama ditemui Aiman Witjaksono, pertanyaan pertama yang diterima Erman Umar apakah dirinya berada satu kubu dengan Arman Hanis lantaran kantornya berada satu lantai dengan pengacara Ferdy Sambo.
Baca juga: Terungkap! Kuasa Hukum Bripka RR Selantai dengan Pengacara Ferdy Sambo, Sosok Ini Curiga Satu Kubu