Lesti Kejora Polisikan Rizky Billar
Analisis Video Rizky Billar Lempar Bola Biliar ke Lesti Kejora: Waktu Kejadian Terungkap
Beruntung, Rizky Billar kala itu terpeleset, hingga bola tersebut tidak sampai mengenai bagian tubuh Lesti Kejora.
Penulis: Rr Dewi Kartika H | Editor: Jaisy Rahman Tohir
TRIBUNJAKARTA.COM - Video CCTV yang menggambarkan Rizky Billar melempar bola biliar ke istrinya, Lesti Kejora, ramai dianalisis.
Berdasarkan sejumlah petunjuk, waktu kejadian pun terungkap.
Ternyata, momen kemarahan Rizky Billar itu tak sesuai tanggal tertera dan merupakan video lama.
TONTON JUGA
Sekedar informasi rekaman CCTV saat Rizky Billar melempar Lesti Kejora dengan bola biliar viral di media sosial.
Berdasarkan rekaman CCTV, peristiwa pelemparan tersebut diketahui terjadi di halaman rumah Rizky Billar dan Lesti Kejora, dekat dengan kolam renang.
Peristia tersebut disaksikan langsung oleh lebih dari lima orang.
Beruntung, Rizky Billar kala itu terpeleset, hingga bola tersebut tidak sampai mengenai bagian tubuh Lesti Kejora.
Salah satu akun di Twitter menduga bahwa peristiwa tersebut terjadi pada 6 Januari 2022, sesaat seusai Lesti Kejora melahirkan anaknya. Baby L sendiri lahir pada 26 Desember 2021.
Spekulasi atau asumsi tersebut muncul berdasarkan sejumlah petunjuk yang terlihat di rekaman cctv yang viral.

Baca juga: Ayah Rizky Billar Ada di Lokasi saat Lesti Kejora di Lempar Bola Biliar? Video Ini Jadi Buktinya
Petunjuk yang pertama yakni baju yang dikenakan oleh Lesti Kejora dan Rizky Billar sama persis dengan penampilan mereka dalam sebuah acara televisi bertajuk, Cinta Abadi Leslar episode 25.
Tak cuma baju, dalam rekaman CCTV tersebut juga terlihat Lesti Kejora menggendong sebuah boneka yang serupa dengan di tayangan Cinta Abadi Leslar.
Dalam tayangan Cinta Abadi Leslar episode 25, Rizky Billar dan Lesti Kejora dinarasikan tengah menyabut tahun baru 2022, sebagai orangtua baru.
Sementara itu tanggal dalam video CCTV tersebut, tercantum tanggal kejadian pada 29 Oktober 2021, hal tersebut bisa dianggap keliru.

Baca juga: Menunggu Nasib Rizky Billar di Kasus KDRT, Lihat Potret Terbaru Lesti Kejora Full Senyum di Makkah