Jasad Wanita Terbungkus Plastik

Rudolf Memang Niat Bunuh Sampai Keluar Uang Ratusan Ribu, Kian Emosi Saat Korban Ditelepon Sosok Ini

Christian Rudolf Tobing (36) memang sudah niat untuk membunuh nyawa AYR alias Icha (36).

Penulis: Elga Hikari Putra | Editor: Yogi Jakarta
Istimewa
Christian Rudolf Tobing (36) memang sudah niat untuk membunuh nyawa AYR alias Icha (36). Emosi Rudolf kian memuncak saat keduanya berada di kamar melihat korban mengangkat telepon dari sosok yang sangat dibenci pelaku. 

TRIBUNJAKARTA.COM - Christian Rudolf Tobing (36) memang sudah niat untuk membunuh nyawa AYR alias Icha (36).

Dia bahkan sudah keluar uang ratusan ribu untuk menyewa apartemen yang jadi tempatnya menghabisi nyawa korban.

Emosi Rudolf kian memuncak saat keduanya berada di kamar melihat korban mengangkat telepon dari sosok yang sangat dibenci pelaku.

"Tidak bersitegang, setelah kami melakukan pendalaman pelaku memang sudah merencanakan pembunuhan terhadap korban," kata Kasubdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya, AKBP Indra Wienny Panji Yoga saat menjadi narasumber di Kompas TV, pada Jumat (21/10/2022).

Karenanya, ujar Panji, Rudolf sengaja menyewa apartemen di kawasan Pramuka di hari kejadian hanya untuk menjadi lokasi dia menghabisi nyawa korban.

Baca juga: Rudolf Punya Tiga Target Yang Dibunuhnya, Terungkap Alasannya Lebih Dulu Habisi Nyawa AY

Adapun hubungan antara pelaku dan korban merupakan teman baik tanpa ada hubungan asmara.

"Untuk hubungan asmara tidak ada, mereka teman siaran bareng," imbuhnya.

Karenanya, AY tak merasa curiga saat diajak oleh Rudolf yang juga dikenal sebagai pendeta muda untuk bertemu di apartemen kawasan Pramuka, Jakarta Timur.

Terungkap makna senyum puas pembunuh wanita yang terekam CCTV saat membawa mayat wanitanya di lift bukan karena dia bermaksud agar orang yang ditemuinya tak curiga.

Christian Rudolf Tobing (36) memang sudah niat untuk membunuh nyawa AYR alias Icha (36). Dia makin emosi saat mengetahui korban menerima telepon dari sosok ini. (Istimewa)

Panji lalu membeberkan motif yang membuat Rudolf tega membunuh AY yang notabenenya adalah sahabatnya sendiri.

Niat jahat Rudolf Tobing ternyata timbul seusai melihat AY berfoto dengan H di media sosial.

Rudolf Tobing geram terhadap AY, pasalnya H adalah sosok yang ia anggap sebagai musuh.

Adapun terungkap bahwa H sebenarnya adalah target pertama yang ingin dihabisi oleh Rudolf selain AY dan satu wanita lain berinisial S yang juga rekan tersangka.

Karenanya, Rudolf Tobing merasa AY mengkhianatinnya.

"Dia merasa korban seharusnya berada di pihaknya, kenapa harus berjalan dengan pihak yang tidak disukai oleh pelaku," imbuhnya.

Baca juga: Pembunuh Wanita di Kolong Tol Becakayu Turut Incar Nyawa Dua Temannya, Foto di Medsos Jadi Pemicu

Sumber: Tribun Jakarta
Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved