Viral di Media Sosial
Aksinya Tuai Kecaman, Pelaku Perundungan Siswa SMP di Bandung Tak Bakal Dikeluarkan dari Sekolah
Meski aksinya dan banjir hujatan, para pelaku perundungan siswa SMP di Bandung, Jawa Barat dipastikan tak bakal dikeluarkan dari sekolah.
TRIBUNJAKARTA.COM - Meski aksinya dan banjir hujatan, para pelaku perundungan siswa SMP di Bandung, Jawa Barat dipastikan tak bakal dikeluarkan dari sekolah.
Dalam video yang viral di media sosial, menunjukkan seorang siswa yang dipakaikan helm.
Kemudian ada siswa lain yang menendang siswa yang memakai helm tersebut berkali-kali di bagian kepala.
Setelah beberapa kali tendangan, siswa yang mendapat perundungan tersebut jatuh pingsan.
Di akhir video, korban perundungan yang sudah tergeletak di lantai tiba-tiba ditindih oleh siswa lainnya.
Baca juga: Kepsek Sebut Siswa SMP yang Dibully sedang Main Tebak-tebakan, Nyatanya Korban Kerap Diludahi Pelaku
Aksi perundungan ini terjadi di SMP Plus Baiturrahman, Bandung, Jawa Barat.
Kata Kepala Sekolah
Kepala Sekolah SMP Plus Baiturrahman, Saefullah Abdul Muthalib menjelaskan kronologi perundungan yang terjadi pada Kamis (17/11/2022).

Kata dia, perundungan tersebut terjadi saat jam ketiga pelajaran dan dilakukan ketika tidak ada guru di kelas.
"Kebetulan guru jam ke tiga itu sedang ke luar kelas sebentar, ketika itu anak-anak membuat game," ujarnya pada Sabtu (19/11/2022) dikutip dari TribunJabar.com.
Saefullah mengungkapkan permaian yang dilakukan oleh siswanya saat itu adalah tebak-tebakan.
Cara permainan ini adalah siswa yang memakai helm akan dipukul dari belakang dan menebak siapa orang yang memukulnya.
"Kemudian menebak siapa (yang memukul) itu permainannya, tapi lama kelamaan bukan dengan tangan, tapi dengan kaki salah seorang (siswa) sampai tiga kali pukulan dengan kaki," jelasnya.
Karena mengalami pukulan berkali-kali dibagian kepala, korban terjatuh ke lantai.
Heboh Buaya 'Antar' Jasad Balita yang Tenggelam di Sungai Mahakam, Korban Hilang Sejak Minggu Lalu |
![]() |
---|
Kabar Terkini Siswa SMP yang Bantu Buka Jalan untuk Damkar, Didatangi Bima Arya Lalu Diberi Hadiah |
![]() |
---|
Heboh Kasus WNI Diduga Lakukan Pelecehan di Depan Kabah, Konjen Jeddah Buka Suara |
![]() |
---|
Viral Makam Keramat di Tengah Galian Proyek Perumahan Depok, Ini Penjelasan Ahli Waris |
![]() |
---|
Viral Aksi Koboi Pengendara Mercy Pelat RFS Ancam Pistol ke Sopir Bus di Tol Tangerang |
![]() |
---|