Kecelakaan Hari Ini
Cerita Pemancing Selamatkan Sopir & Bosnya dari Mobil Granmax yang Nyempung ke Kali Cengkareng
Sebuah mobil Granmax bernopol B 2557 BYJ menabrak sebuah sepeda motor bernopol B 6751 PBG di Jalan Kembangan Baru, Cengkareng, Jakarta Barat.
Penulis: Satrio Sarwo Trengginas | Editor: Wahyu Septiana
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Satrio Sarwo Trengginas
TRIBUNJAKARTA.COM, CENGKARENG - Sebuah mobil Granmax bernopol B 2557 BYJ menabrak sebuah sepeda motor bernopol B 6751 PBG di Jalan Kembangan Baru, Cengkareng, Jakarta Barat pada Kamis (8/12/2022).
Mobil Granmax itu bersama motor nyemplung ke Kali Cengkareng Drain yang berada di sebelahnya.
Peristiwa itu mengagetkan warga sekitar.
Pemancing di sekitar Cengkareng Drain kemudian turut nyebur ke kali demi menyelamatkan pengemudi maupun penumpang di dalam mobil.
"Tadi ada orang mancing, terus langsung nolong. Dia mengeluarkan sopir sama bosnya keluar," kata penjual kopi di sekitar lokasi, Sidik kepada TribunJakarta.com di lokasi pada Kamis (8/12/2022).
Pemancing itu akhirnya bisa mengeluarkan dua orang dari dalam mobil.
Mereka ialah seorang sopir dan bosnya.
Baca juga: Kecelakaan Hari Ini di Cengkareng, Mobil Tercebur ke Kali Setelah Senggol Motor
Sementara pemilik motor yang ditabrak mobil tersebut saat kejadian tak ada di sana.
"Alhamdulilah dia (pemilik motor) lagi enggak ada di situ. Entah lagi nonton mancing atau lagi mancing," tambahnya.
Sebelumnya diberitakan, Sebuah mobil Granmax bernopol B 2552 BYJ jatuh tercebur ke dalam kali Cengkareng Drain, Cengkareng, Jakarta Barat pada Kamis (8/12/2022) sekitar pukul 16.00 WIB.

Saat itu, mobil yang melintas di Jalan Kembangan Baru tiba-tiba saja oleng ke kiri dan menabrak motor bernopol B 6971 PBG yang terparkir di jalan tersebut.
"Mobil kemudian menyenggol motor terus dua-duanya jatuh ke kali Cengkareng Drain," kata pedagang kopi, Sidik (50), saat ditemui TribunJakarta.com di lokasi pada Kamis (8/12/2022).
Sementara mobil diderek oleh mobil derek.
Menurut Sidik, si sopir mengaku mengantuk saat berkendara sehingga konsentrasinya berkurang.

"Katanya sih si sopir mengaku mengantuk," tambahnya.
Dikonfirmasi secara terpisah, Kanit Laka Lantas Jakarta Barat, AKP Agus Suwito mengatakan akibat tabrakan itu mobil mengalami kerusakan pada bagian kaca depan dan bodi depan penyok.
"Sementara dugaan penyebab masih dalam penyelidikan," pungkasnya.