Persija Jakarta
Suporter Persib Nyalakan Flare Saat Laga Lawan Persija Jakarta, Dilarang Masuk Stadion Seumur Hidup
Seorang suporter Persib Bandung membuat klub kebanggannya disanksi PSSI sebesar Rp 120 juta.
TRIBUNJAKARTA.COM - Seorang suporter Persib Bandung membuat klub kebanggannya disanksi PSSI sebesar Rp 120 juta.
Oknum Bobotoh itu menyalakan flare pada laga Persib Bandung Vs Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung pada 11 Januari 2023 lalu.
Persib Bandung yang dibuat rugi besar itupun bereaksi.
Klub kebanggaan wrga Bandung itu menyanksi balik oknum suporternya.
Ialah Agi Nurpadilah (22), satu dari dua suporter yang menyalakan flare hingga membuat Persib Bandung kena sanksi disiplin.
Tak tanggung-tanggung, Persib Bandung menyanksi Agi pelarangan nonton langsung di stadion seumur hidup.
Berkat aksi melanggar hukumnya, Agi tak bisa lagi menyaksikan para penggawa Maung Bandung langsung dari tribun penonton.
Baca juga: Laga Kandang Persija Jakarta Vs PSM Makassar Mengalami Perubahan Jadwal
Dalam surat pernyataan yang ditandatanganinya, Agi mengaku bersalah atas perbuatan yang dilakukannya dan meminta maaf kepada Persib Bandung dan seluruh suporter, khususnya bobotoh yang merasa dirugikan oleh tindakannya.
"Saya tidak akan mengulangi perbuatan tersebut dan saya juga bersedia memohon maaf secara terbuka di media sosial," demikian pernyataan Agi dikutip dari laman Persib Bandung, Sabtu (21/1/2023).
"Apabila di kemudian hari saya mengulangi perbuatan tersebut atau melanggar pernyataan ini, maka saya bersedia menerima sanksi hukum sesuai dengan perundang-undangan yang berlaku di Negara Kesatuan Republik Indonesia," tambahnya.
Gaya dan Tingkah Laku KDM Disinggung Sosok Ini, Pramono Beri Jawaban Berkelas Bila Persija Juara |
![]() |
---|
Bangkit Usai Keok dari PSM Makassar, Pelatih Persija Tegaskan Misi Lawan Borneo FC: Curi 3 Poin |
![]() |
---|
Rizky Ridho Sebut Bali United Pakai Strategi 'Jatuh-Jatuh' Tahan Imbang Persija: Cuma Main 45 Menit |
![]() |
---|
Gubernur Pramono Datang Persija Bikin Kecewa Gagal Menang, Kapten Ridho Ngeluh 'Semprot' Rumput JIS |
![]() |
---|
Persija Ditahan Bali United 1-1, Mauricio Souza Kritik Rumput JIS Gagalkan Peluang |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.