Viral di Medsos
Setelah Bapak-bapak di Bogor, Viral Aksi Pemuda Selamatkan Pasangan Terbawa Banjir Bandang Sembahe
Sebelum pemuda beraksi heroik di Sembahe Sumatera Utara, viral juga aksi serupa yang dilakukan seorang bapak-bapak di Sungai Cipamangkis, Bogor.
TRIBUNJAKARTA.COM - Viral aksi heroik yang dilakukan seorang pemuda menyelamatkan nyawa dua orang yang terbawa arus saat banjir bandang Sembahe Sumatera Utara.
Sebelum pemuda tersebut, viral juga aksi serupa yang dilakukan seorang bapak-bapak di Sungai Cipamangkis, Bogor.
Bapak-bapak tersebut terlihat menyelamatkan seorang bocah yang terbawa arus.
Bocah malang itu terlihat berusaha berenang ke atas di tengah arus sungai yang deras.
Video ini viral diunggah akun Instagram bogor24update yang dikutip TribunJakarta.com, Selasa (5/2/2023).
Dalam caption disebutkan peristiwa itu terjadi di Sungai Cipamingkis Dayeuh, Jonggol, Bogor.
Sampai di tengah sungai, bapak tersebut terlihat melompat mencari-cari korban.
Hingga akhirnya korban muncul ke permukaan sembari terus terbawa arus.
Di pinggir sungai terlihat warga sibuk meneriaki bapak-bapak tersebut untuk memberitahu lokasi korban.
"Pak belah dieu (Pak di sini)," kata seorang ibu-ibu.
Setelah melihat lokasi korban, bapak-bapak itu langsung berenang menghampiri.
Korban terus melambaikan tangannya ke atas meminta pertolongan.
Tak lama kemudian, bapak-bapak tersebut langsung menyelamatkan korban dan mengangkat tubuhnya dari belakang.
Video itu viral dan mendapatkan berbagai macam reaksi dari warganet.
Ada yang berterima kasih kepada bapak-bapak tersebut, ada pula mengomentari warga yang malah sibuk berteriak.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.