Kasus Penipuan iPhone Si Kembar
Louis Vuitton dan Tory Burch, Deretan Tas Mewah Si Kembar Rihana Rihani Demi Bergaya Sehari-hari
Polisi menyita sejumlah barang mewah milik si kembar Rihana Rihani yang digunakan demi gaya hidup sehari-hari. Ada Louis Vuitton dan Tory Burch.
TRIBUNJAKARTA.COM, JAKARTA - Polisi menyita sejumlah barang mewah milik si kembar Rihana Rihani yang menjadi tersangka penipuan iPhone.
Barang-barang mewah itu digunakan Rihana Rihani demi gaya hidup sehari-hari.
Deretan barang yang disita yakni tas, sandal hingga alat komestik.
Penyitaan itu dilakukan polisi saat menggeledah di beberapa kediamannya.
Polisi juga telah menyita perabotan rumah tangga milik si kembar tersebut.
Baca juga: Akun Instagram Sumber Kejahatan Si Kembar Rihana Rihani Bakal Disita Polisi
Kanit 4 Subdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Kompol Reza Mahendra mengungkapkan deretan merek tas mewah yang disita dari si kembar Rihana Rihani.
Ada tiga tas dan dua sandal mewah yang disita yakni dua tas merek Louis Vuitton, satu tas merek Goyard dan dua sandal Tory Burch.
"Sebagian barang bukti hasil kejahatan dan barang-barang ini digunakan untuk sehari-hari atau kebutuhan pribadi atau gaya hidup tersangka," kata Kanit 4 Subdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Kompol Reza Mahendra, Senin (10/7/2023).

Selain itu, Rihana-Rihani diduga terlibat kasus penipuan tas mewah merek Louis Vuitton hingga Hermes.
"Iya (diduga terlibat penipuan) luxury goods, barang-barang merek terkenal atau mewah," ujar Kepala Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK), Ivan Yustiavandana, Senin.
Hal tersebut dari hasil analisis PPATK, tetapi tak disebutkan nilai transaksinya.
"Hasil analisis (HA) yang dilakukan oleh PPATK atas kasus terkait sudah kami sampaikan kepada penyidik. Penyidiklah yang akan menindaklanjuti dari HA yang ada," kata Kepala Biro PPATK, Natsir Kongah, terpisah.
Baca juga: Kesaksian Warga Lihat Polisi Sita Perabotan Milik Rihana Rihani di Rumah Pak RW
Diberitakan sebelumnya, Polda Metro Jaya menyita sejumlah barang bukti dari hasil kejahatan yang dibeli si kembar Rihana-Rihani, tersangka kasus penipuan jual beli iPhone.
Sejumlah barang bukti itu diambil di rumah Ketua RW di kawasan Ciputat Timur, Tangerang Selatan pada Rabu (5/7/2023).
"Untuk mencari apakah ada barang bukti hasil kejahatan. Baru yang Ciputat Timur," kata Kanit IV Subdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Kompol Reza Mahendra, dalam keterangannya, Kamis (6/7/2023).
Rihana-Rihani diketahui pernah tinggal di daerah tersebut selama menjadi buron. Barang-barang itu bisa berada di rumah Ketua RW lantaran para korban penipuan sempat mendatangi tempat tinggal si kembar.
Barang dari hasil kejahatan yang dibeli keduanya seperti sejumlah perabotan rumah tangga, mulai dari lemari sampai sofa.
Menurut Reza, fakta tersebut dapat terungkap berdasarkan hasil keterangan salah satu tersangka, yakni Rihana.
"Barang barangnya diamankan RW setempat. Hari ini kami mencoba mencari apakah ada barang bukti hasil kejahatan mereka," ucap dia.
"Sementara barang-barang yang ditemukan adalah masih dalam konteks kepentingan pribadi, berupa sofa dan lain-lain," lanjutnya.
Angkut Perabotan Rumah Tangga

Sebelumnya diberitakan, polisi mengangkut perabotan rumah tangga milik si kembar Rihana Rihani tersangka kasus penipuan iPhone pada Rabu (5/7/2023).
Perabotan rumah tangga itu dibawa Polda Metro Jaya dari rumah Ketua RW di Ciputat Timur, Kota Tangerang Selatan.
Mengapa perabotan rumah tangga si kembar Rihana Rihani bisa berada di rumah Ketua RW?
Kompol Reza Mahendra mengungkapkan Rihana Rihani selama menjadi buronan pernah tinggal di Ciputat Timur, Tangerang Selatan.
Baca juga: Pantas Saja Tega dengan Sahabat, Si Kembar Rihana Rihani Bahkan Tipu Kakak Ipar yang Seorang Polisi
Barang-barang yang disita itu diangkut polisi untuk mencari barang bukti hasil kejahatan.
Barang-barang milik Rihana Rihani bisa berada di rumah Ketua RT karena korban penipuan menggeruduk tempat tinggal si kembar.
Barang-barang tersebut diduga dibeli dari uang hasil kejahatan si kembar seperti sejumlah perabotan rumah tangga, mulai dari lemari sampai sofa.
Menurut Reza, bukti barang-barang tersebut berdasarkan hasil keterangan salah satu tersangka, yakni Rihana.
"Barang barangnya diamankan RW setempat. Hari ini kami mencoba mencari apakah ada barang bukti hasil kejahatan mereka," ucap Reza Mahendra seperti dikutip dari keterangan pers, Kamis (6/7/2023).
"Sementara barang-barang yang ditemukan adalah masih dalam konteks kepentingan pribadi, berupa sofa dan lain-lain," katanya lagi.
Baca artikel menarik lainnya TribunJakarta.com di Google News
Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Ada Louis Vuitton, Goyard hingga Tory Burch, Tas dan Sandal Mewah Si Kembar Rihana-Rihani Disita
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.