Isi Momen Tahun Baru Islam, Kapolsek Satu Ini Pilih Berbagi ke Penyandang Disabilitas dan Anak Yatim
Tedjo menambahkan, pihaknya juga menyerap aspirasi dari warga setempat. Menurutnya, program polisi RW masih terus berjalan hingga saat ini.
Penulis: Annas Furqon Hakim | Editor: Acos Abdul Qodir
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Annas Furqon Hakim
TRIBUNJAKARTA.COM, PESANGGRAHAN - Kapolsek Pesanggrahan Kompol Tedjo Asmoro blusukan ke permukiman warga di Jalan Kampung Baru VI, Ulujami, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Rabu (19/7/2023).
Dalam kegiatan itu, Tedjo dan jajaran Polsek Pesanggrahan membagikan bantuan sembako dan santunan kepada sejumlah penyandang disabilitas dan anak yatim di sana.
Ada laporan, keluhan dari warga bisa langsung kita terima problem-problemnya apa kita pecahkan, kita komunikasikan untuk lebih antisipasi tidak melebar ke lebih besar problem-nya
Tedjo mengatakan, kegiatan ini adalah untuk memperingati Tahun Baru Islam 1 Muharram 1445 Hijriah.
"Sore ini kami dari Polsek Pesanggrahan kami memberikan sembako juga santunan kepada anak yatim ada sekitar empat puluhan," kata Tedjo kepada wartawan di lokasi.
Ini dalam rangka hari besar Islam 1 Muharam 1445 Hijriah kami memberikan santunan hari besar Islam ini ada kaum disabilitas juga," tambahnya.
Baca juga: Diperingati Tiap 1 Muharram, Ini Makna Tahun Baru Islam Beserta Sejarahnya, Momen Instropeksi Diri
Tedjo menambahkan, pihaknya juga menyerap aspirasi dari warga setempat.
Menurutnya, program polisi RW masih terus berjalan hingga saat ini.
"Ada laporan, keluhan dari warga bisa langsung kita terima problem-problemnya apa kita pecahkan, kita komunikasikan untuk lebih antisipasi tidak melebar ke lebih besar problem-nya," ujar dia.
Baca artikel menarik lainnya TribunJakarta.com di Google News
| Jabat Kapolsek Pesanggrahan, AKP Seala Syah Alam: Pelaku Begal dan Geng Motor Tak Akan Tidur Nyenyak |
|
|---|
| Sambut HUT Ke-79 RI, Polisi Berikan Kursi Roda ke Veteran di Pesanggrahan Jaksel |
|
|---|
| Jangan Sedih Tak Bisa Puasa Asyura, Cek 12 Amalan Sunah di Bulan Muharam yang Bikin Berlimpah Pahala |
|
|---|
| Mengenal Bubur Asyura, Tradisi Setiap 10 Muharam yang Sarat Makna Bagi Masyarakat Muslim |
|
|---|
| 3 Amalan Sunah yang Dianjurkan pada Bulan Muharram 1446 H, Jangan Lupa Dikerjakan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jakarta/foto/bank/originals/Kapolsek-Pesanggrahan-Kompol-Tedjo-Asmoro-bagikan-bantuan-ke-penyandang-disabilitas-di-Ulujami.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.