Persija Jakarta

Persija Tak Terusir Bisa Main di Jakarta Lagi, Laga Lawan Persebaya Digelar di GBK: Sampai Jumpa!

Persija dipastikan bisa kembali bermain di Jakarta saat berlaga di kompetisi sepak bola LIga 1 2023/2024. Laga terdekat Persija vs Persebaya di GBK.

Editor: Wahyu Septiana
Bolasport.com/M Hary Prasetya
Suasana pertandingan antara Persija Jakarta di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta - Persija dipastikan bisa kembali bermain di Jakarta saat berlaga di kompetisi sepak bola LIga 1 2023/2024. Laga terdekat Persija vs Persebaya di GBK. 

"Sebagai khususnya putra Indonesia yang lahir di Betawi, yang lahir di Jakarta, saya dengar Persija belum punya lapangan bola."

"Jadi, untuk Persija Jakarta persilakan kalau mau latihan di akademi pada Oktober 2023, monggo silakan," ujarnya.

Prabowo menuturkan hal tersebut dalam acara bertajuk "Konsolidasi Kader Partai Gerindra Dapil 4 Jakarta Timur" di Jakarta International Velodrome, Jakarta Timur, Minggu (16/7/2023).

Baca juga: Selebrasi Ala Kylian Mbappe, Penggawa Muda Persija Ternyata Fans Berat Eks Bintang Real Madrid

Hanya saja, Prabowo berpesan kepada seluruh tim Persija untuk dapat senantiasa menjaga kebersihan dan ikut serta merawatnya.

Tawaran tersebut diberikan kepada tim Macan Kemayoran sebagai bentuk keprihatinan sekaligus bagian dari membayar utang kepada Jakarta.

Awalnya, Prabowo bercerita bahwa dia sedang membangun akademi sepak bola yang berbasis di Bekasi.

Prabowo mengatakan, akademi sepak bola ini akan siap digunakan pada Oktober 2023.

"Saat ini, kami sedang membangun suatu akademi sepak bola, tidak jauh dari sini, di Bekasi."

"Sebentar lagi mudah-mudahan pada Oktober 2023, akan selesai tujuh lapangan," kata Prabowo.

Prabowo mengatakan, sebagai warga negara Indonesia (WNI), dia akan mempersembahkan akademi itu kepada semua tim sepak bola yang mau mengirim anak muda untuk latihan.

"Karena itu adalah utang saya kepada Jakarta."

"Saya lahir dan besar di Jakarta."

"Khusus untuk Persija Jakarta enggak bayar."

"Tapi harus menjaga kebersihan," kata Prabowo.

Prabowo kemudian menyebut Indonesia tidak boleh disebut sebagai bangsa kalahan di bidang sepak bola.

Kolase Foto Prabowo Subianto dan pemain Persija Jakarta Marko Simic.
Kolase Foto Prabowo Subianto dan pemain Persija Jakarta Marko Simic. (Kolase Foto Tribun Jakarta)
Sumber: Tribun Jakarta
Halaman 3 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved