Piala Dunia U17
Indonesia Perlu Waspada, Prestasi Lawan di Fase Grup Piala Dunia Tak Main-main, Ekuador Cemerlang
Timnas Indonesia U-17 perlu mewaspadai tiga calon lawan yang akan dihadapi di fase grup Piala Dunia U-17 2023 Indonesia.
TRIBUNJAKARTA.COM - Timnas Indonesia U-17 perlu mewaspadai tiga calon lawan yang akan dihadapi di fase grup Piala Dunia U-17 2023 Indonesia.
Skuad Garuda Muda tergabung di Grup A bersama Ekuador, Panama, dan Maroko.
Ketiga negara yang akan dihadapi skuad Garuda Muda ternyata mempunyai prestasi yang bagus sebelum lolos ke Piala Dunia U-17.
Dua negara yang paling disorot yakni Ekuador dan Maroko adalah runner-up dari masing-masing konfederasi.
Keduanya berhasik melangkah ke putaran final Piala Dunia U17 karena kegemilangannya di fase grup.
Berawal dari Ekuador, tim yang diasuh Diego Martinez itu mampu tampil impresif selama penyisihan hingga play-off.
Argentina, Kolombia, hingga Chile berhasil mereka lumat dengan skor mencolok.
Namun, ketika melawan Brasil, Ekuador hanya mampu menahan imbang 2-2 dalam dua kali kesempatan, babak grup dan kualifikasi.
Selama kualifikasi putaran final dari zona CONMEBOL, Ekuador tidak terkalahkan, tiga kemenangan dan dua hasil imbang.
Mereka hanya kalah dari Brasil yang mengantongi empat kemenangan untuk bertengger di puncak klasemen dan berstatus sebagai juara grup.
Oleh sebab itu, Brasil masuk dalam unggulan pertama di drawing Piala Dunia U17.
Panama juga tak boleh dipandang remeh, tim asuhan Mike Stump itu adalah semifinalis zona CONCACAF.
Mulai dari babak penyisihan grup, Panama mampu tampil mencolok, menahan imbang Mexico, menghajar Curacao dan mengatasi perlawanan Guatemala.
Panama lolos ke babak 16 besar zona CONCACAF sebagai runner-up grup, hanya kalah produktif dari Mexico.
Laju anak asuh Mike Stump cukup baik selama fase gugur, menang dari Cuba (2-0), dan Honduras (2-1).
Sayangnya, mereka yang kembali melawan Mexico harus pulang dengan tangan hampa karena kekalahan 5-0 di babak semifinal.
Mexico yang melaju ke babak final berhasil memenangkan gelar setelah mengalahkan Amerika Serikat.
Lawan ketiga adalah Maroko.
Jika menilik tim senior di Piala Dunia 2022 lalu, Maroko adalah tim kuda hitam yang mampu menarik perhatian karena kejutan yang mereka hadirkan di lapangan.
Begitu juga selama perjalanan menuju Piala Dunia U17 2023, tim muda Maroko yang dibesut Said Chiba berhasil melenggang ke babak final CAF melawan Senegal.
Namun sayang, di babak final Maroko takluk 2-1 oleh Senegal.
Tapi, menariknya, Maroko sempat mengalahkan Nigeria saat di babak penyisihan grup, tim yang menyandang gelar terbanyak Piala Dunia U17 (5 trofi).
Melihat track record lawan Timnas Indonesia di Piala Dunia U17 bakal menjadi tantangan bagi Bima Sakti meracik skuad Garuda Muda.
"Saya pikir semua tim bagus. Ini pertandingan yang ditunggu-tunggu, dan yang pasti pemain sudah sadar," ucap Bima Sakti soal hasil drawing Piala Dunia U17.
"Saya pikir mereka (pemain) akan memberikan yang terbaik, soal lolos atau tidak (fase grup) paling penting harus fokus di setiap pertandingan," jelasnya.
Timnas Indonesia bakal menjalani pemusatan latihan (TC) di Jerman, skuad Garuda Muda akan berangkat pada Minggu (17/9/2023).
Di Jerman nanti, Timnas Indonesia bakal melakoni laga uji coba melawan Jerman U17, Dortmund U17, dan Monchengladbach U17.
Berikut prestasi terbaik lawan Timnas Indonesia di Piala Dunia U17:
1. Ekuador
Jumlah Penampilan di Piala Dunia U17: 5 kali (1987, 1995 [tuan rumah], 2011, 2015, 2019)
Status: Runner-up CONMEBOL (Amerika Selatan)
Prestasi Terbaik: Perempat final Piala Dunia U17 (1995, 2015)
2. Panama
Jumlah Penampilan di Piala Dunia U17: 2 kali (2011, 2013)
Status: Semifinal CONCACAF (Amerika Tengah, Utara, dan Karibia)
Prestasi Terbaik: Babak 16 besar Piala Dunia U17 (2011)
3. Maroko
Jumlah Penampilan: 1 kali (2013)
Status: Runner-up CAF (Afrika)
Prestasi Terbaik: Babak 16 besar Piala Dunia U17 (2013)
Jadwal Grup A Piala Dunia U17
Jumat, 10 November 2023
Stadion GBT, Surabaya
Pukul 16.00 WIB - Panama vs Maroko
Pukul 19.00 WIB - Indonesia vs Ekuador
Senin, 13 November 2023
Stadion GBT, Surabaya
Pukul 16.00 WIB - Maroko vs Ekuador
Pukul 19.00 WIB - Indonesia vs Panama
Kamis, 16 November 2023
Pukul 19.00 WIB - Indonesia vs Maroko (Stadion GBT, Surabaya)
Pukul 19.00 WIB - Ekuador vs Panama (Stadion Manahan, Solo)
(Tribunnews.com/TribunJakarta)
Baca artikel menarik lainnya TribunJakarta.com di Google News
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jakarta/foto/bank/originals/Logo-Piala-Dunia-U17-dan-Timnas-U17-Indonesia.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.