Persija Jakarta
Syahrian Abimanyu Terbuang dari Persija, Thomas Doll Pilih Pakai 3 Pemain Ini, Kualitas Disinggung
Thomas Doll lebih memilih memarkir gelandang lokal berlabel Timnas Indonesia, Syahrian Abimanyu di timnya.
TRIBUNJAKARTA.COM - Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll lebih memilih memarkir gelandang lokal berlabel Timnas Indonesia, Syahrian Abimanyu di timnya.
Thomas Doll memilih mempercayakan posisi tiga gelandangnya kepada Maciej Gajos, Resky Fandi dan Hanif Sjahbandi.
Di Liga 1 musim ini, Syahrian Abimanyu lebih banyak diparkir dan menjadi pemain cadangan di Persija Jakarta.
Dalam tiga pertandingan terakhir, pemain berusia 24 tahun itu hanya bermain kurang dari 25 menit sebagai pemain pengganti.
Thomas Doll masih nyaman menggunakan trio gelandang yang ditempati Hanif SjahbandI, Maciej Gajos, dan Resky Fandi.
Ketiga pemain itu mampu menampilkan kolaborasi baik dan masih cukup padu di lapangan.
“Mungkin untuk gelandang lainnya, terutama Syahrian Abimanyu menjadi tidak dapat kesempatan," kata Thomas Doll.
"Tapi percayalah mereka akan mendapat gilirannya nanti. Karena kondisi tim dan lawan sewaktu-waktu akan berubah,” paparnya.
Secara keseluruhan, sampai pekan ke-21, Syahrian Abimanyu masuk dalam skuad Macan Kemayoran dalam 17 pertandingan.
Eks pemain Johor Darul Takzim itu diterjunkan sebagai starter utama sebanyak 8 kali dalam 15 pertandingan yang ia lakoni.
Sementara itu, Abimanyu menjadi penghangat bangku cadangan dalam laga kontra Dewa United dan RANS Nusantara FC.

Thomas Doll mengatakan, Hanif SjahbandI, Maciej Gajos, dan Resky Fandi Witriawan, masih tampil baik dalam empat pertandingan terakhir.
“Karena Abimanyu menurut saya masih mempunyai peran penting untuk tim. Tapi untuk empat laga terakhir dari tiga gelandang yang saya mainkan menghasilkan hasil yang lumayan bagus. Tidak sempurna tapi cukup memuaskan,” ucap Thomas Doll.
Sekadar informasi, pada musim lalu, Syahrian Abimanyu mencatatkan menit bermain yang cukup baik di Persija.
Hanya saja, pada musim 2022/23, pemain asal Banjarnegara itu banyak absen karena membela Timnas Indonesia dan cedera.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.