Bicara Soal Kemungkinan Maju Pilkada DKI, Sahroni Pede Meski Lawan Kaesang Pangarep

Sahroni mengaku siap menghadapi siapapun yang ingin maju sebagai calon gubernur DKI Jakarta, termaksud Kaesang Pangarep.

|
Kolase TribunJakarta.com
Ahmad Sahroni dan Kaesang Pangarep 

TRIBUNJAKARTA.COM - Politikus Partai NasDem Ahmad Syahroni, bicara soal kemungkinan dirinya maju ke Pilkada DKI Jakarta.

Ahmad Syahroni sebelumnya disebut-sebut bakal jadi salah satu kandidat yang meramaikan Pilgub DKI Jakarta 2024 bersama dengan Mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil.

Kabar ini mencuat setelah keduanya saling melempar sinyal melalui akun sosial medianya masing-masing.

Lewat akun instagramnya, Sahroni sempat membagikan postingan bergambar baliho yang bertuliskan 'Dari Tanjung Priok untuk Jakarta'.

Dalam sebuah wawancara, Sahroni bahkan menyebut Ridwan Kamil sebagai lawan yang mudah untuk Pilkada DKI Jakarta.

Terbaru, politikus yang dijuluki sebagai Crazy Rich Tanjung Priok ini mengaku siap menghadapi siapapun yang ingin maju sebagai calon gubernur DKI Jakarta.

Bukan cuma Ridwan Kamil, Sahroni bahkan juga menyebut nama Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep.

Sahroni mengaku siap untuk bertarung di Pilkada DKI Jakarta sekalipun putra Presiden Joko Widodo itu ikut turun dalam panggung pemilihan Gubernur DKI.

"Yang mau maju Gubernur DKI gw lawan semua, sekalipun Kaesang ikutan," tulis Sahroni di akun media sosialnya dikutip TribunJakarta.com, Senin (26/2/2024).

"Siapapun yang mau maju Gubernur DKI Jakarta gw kagak takut, sekalipun Kaesang ikutan (tp kalo Kaesang ikutan, nampaknya banyak lobang domana mana nih. Antara kalah telak, apa bisa juga ga menang," tulisnya.

Nama yang berpotensi jadi calon gubernur DKI Jakarta

Diberitakan sebelumnya, ada beberapa nama yang disebut-sebut berpotensi jadi calon gubernur dan wakil gubernur di Pilkada DKI Jakarta.

Nama-nama tersebut berasal dari latar belakang yang berbeda.

Salah satu nama yang sudah mendeklarasikan diri maju di Pilkada DKI Jakarta yakni Dharma Pongrekun.

Dharma Pongrekun mendeklarasikan diri menjadi cagub DKI dii Gedung Joang ‘45, Menteng, Jakarta Pusat, pada Sabtu (3/2/2024).

Sumber: Tribun Jakarta
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved