Liga 1

DAFTAR 13 Pelatih yang Dipecat di Liga 1: Juru Taktik Persib Dibuang, Tim Ini Sudah Ganti 3 Pelatih

Daftar pelatih yang telah berpisah dengan klub Liga 1 2023/2024 kembali bertambah setelah RANS Nusantara FC resmi memberhentikan Eduardo Almeida.

Editor: Wahyu Septiana
persebaya.id
Pelatih kepala Persebaya Paul Munster saat memimpin latihan di Lapangan Thor - Daftar pelatih yang telah berpisah dengan klub Liga 1 2023/2024 kembali bertambah setelah RANS Nusantara FC resmi memberhentikan Eduardo Almeida. 

TRIBUNJAKARTA.COM - Kerasnya kompetisi Liga 1 sudah menghasilkan sebanyak 13 pelatih yang dibuang dari pekerjaannya bersama tim-tim di kasta terginggi Indonesia.

Tim-tim Liga 1 memilih mengganti atau memecat pelatihnya lebiih awal, dibanding harus menunggu sampai musim selesai.

Tercatat, ada sembilan klub dari total 18 klub Liga 1 yang sudah melakukan perombakan pelatih di Liga 1 musim 2023/2024.

Dari 9 klub itu, terdapat klub yang sudah melakukan dua hingga tiga kali perubahan pelatihnya di Liga 1.

Persebaya Surabaya menjadi klub paling royal melakukan pergantian pelatih.

DI Liga 1 musim ini, skuad berjuluk Bajul Ijo itu sudah berganti tiga kali pelatih.

Di awal musim, Persebaya Surabaya dinahkodai Aji Santoso.

Bersama Aji Santosos, Persebaya Surabaya cukup kesulitan bertarung di Liga 1 2023/2024.

Rotasi di sektor pelatih kepala kemudian dilakukan.

Aji Santoso harus turun dari kursi pelatih dan digantikan oleh Josep Gombau.

Josep Gombau juga gagal membawa perubahan di tubuh Bajul Ijo.

Josep Gombau memantau pemain Persebaya berlatih di Lapangan Thor Surabaya, Selasa (26/9/2023).
Josep Gombau memantau pemain Persebaya berlatih di Lapangan Thor Surabaya, Selasa (26/9/2023). (SURYA/HABIBUR ROHMAN)

Dia hanya menyumbangkan satu kemenangan dari enam pertandingan.

Manajemen kemudian menunjuk caretaker Uston Nawawi dan berharap mantan legenda Persebaya tersebut membawa magisnya meski akhirnya gagal.

Hingga akhirnya, kini manajemen Persebaya Surabaya mempercayakan kursi pelatih ke tangan Paul Munster.

Paul Munster ditunjuk jadi pelatih Persebaya untuk bertarung di sisa Liga 1 2023/2024.

Selain itu, Persib Bandung juga mengalami kendala serupa dengan pelatihnya di awal musim Liga 1.

Persib Bandung akhirnya memputuskan membuang pelatih kawakan Luis Milla dari timnya.

Dicopotnya Luis Milla tak lepas dari merosotnya performa tim sehingga menyebabkan sulit mendapatkan kemenangan.

Luis Milla, logo Persib Bandung, dan calon pelatih baru
Luis Milla, logo Persib Bandung, dan calon pelatih baru (ISTIMEWA/Kolase Tribun Jakarta)

Hingga akhirnya, manajemen klub Persib Bandung memutuskan menunjuk Bojan Hodak sebagai suksesor Luis Milla.

DI tangan Bojan Hodak, performa Persib Bandung kini semakin baik hingga menyodok ke papan atas Liga 1.

RANS FC dan Bhayangkara FC Buang Pelatihnya

Terbaru ada dua tim yang baru saja memecat pelatihnya di pekan 26 Liga 1.

Dua tim tersebut adalah Bhayangkara FC tang mengakhiri kerja sama dengan Mario Gomez dan RANS FC dengan Eduardo Almeida.

Keseriusan Bhayangkara FC dengan memecat Mario Gomez dan siap mendatangkan pelatih anyar.

Dalam sesi latihan resmi Bhayangkara FC, COO Bhayangkara FC, Kombes Pol. Sumardji tampak hadir memantau latihan bersama Gomes de Olivera – eks pelatih Madura United.

“Bhayangkara FC ada perubahan mendasar berkaitan dengan kebutuhan tim. Evaluasi dari manajemen, kami melihat mencermati perkembangan situasi yang kurang bagus di Bhayangkara. Kami mengambil keputusan secara bersama-sama mengganti, menghentikan kontrak dengan Mario Gomez,” kata Sumardji di Stadion STIK, Jakarta, Kamis (29/2/2024).

Kolase mantan pelatih Persib Bandung Mario Gomez dan kandidat calon pelatih Persib Bandung yang belum diketahui sosoknya hingga saat ini.
Kolase mantan pelatih Persib Bandung Mario Gomez   (TribunJabar.id)

Untuk siapa pelatih yang bakal menjadi pelatih kepala Bhayangkara FC, Sumardji baru akan memutuskan esok hari – sebelum laga Bhayangkara FC vs Madura United.

“Ada beberapa kandidat yang sudah didekati, beberapa hari ini kami sudah interview dan penyampaian program termasuk hal hal apa yang dari pelatih itu memaparkan berkaitan mengatasi situasi sulit Bhayangkara,”

“Kaitan dengan itu, kami akan memutuskan besok akan diputuskan. Kami akan memilih pelatih siapa, yang akan membawa Bhayangkara di sisa musim ini,” pungkasnya.

begitu juga dengan RANS FC yang harus berpisah dengan Eduardo Almeida di pekan 26.

Hal ini disampaikan langsung melalui akun Instagram resmi RANS FC per Kamis (29/2/2024) malam WIB.

"Terima kasih atas dedikasi serta kerja keras anda kepada RANS FC," tulis melalui caption.

"Yang terbaik untukmu coach."

Memang aroma pemecatan dari Eduardo Almeida bukanlah barang baru.

Pasalnya catatan dari RANS FC sangat menurun dalam 10 laga terakhir.

Coach Al -sapaan Eduardo Almeida- sama sekali tak memberikan kemenangan bagi RANS FC, dengan rincian enam kekalahan, serta empat hasil imbang.

Daftar Pelatih yang Dipecat Musim Ini

1. Bhayangkara FC: Emral Abus

2. Persikabo 1973: Aidil Sharin Sahak

3. Persib Bandung: Luis Milla

4. Arema FC: Joko Susilo

5. PSS Sleman: Marian Mihail

6. Persita Tangerang: Luis Edmundo Duran

7. Persebaya Suraaya: Josep Gombau

8. Persebaya Surabaya: Aji Santoso

9. Persis Solo: Leonardo Medina

10. PSS Sleman: Bretrand Crasson

11. Arema FC: Fernando Valente

12. Bhayangkara FC: Mario Gomez

13. RANS FC: Eduardo Almeida

(TribunJakarta)

Baca artikel menarik lainnya TribunJakarta.com di Google News

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved