Piala AFF 2024
MOMEN Marselino 'Dihajar' Pemain Myanmar di Lapangan, Aksi Bak Pemain Tarkam Disorot Media Asing
Hein Phyo Win berlaga bak seperti pemain antar kampung (tarkam) bertindak tak sportif ke seorang pemain Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan.
TRIBUNJAKARTA.COM - Momen menegangkan terjadi di pertandingan Myanmar melawan Timnas Indonesia di Grup B Piala AFF 2024 di Stadion Thuwunna, Yangon, pada Senin (9/12/2024) malam.
Laga yang berkesudahan 0-1 untuk kemenangan Timnas Indonesia diwarnai aksi tak terpuji dari pemain Myanmar, Hein Phyo Win.
Hein Phyo Win berlaga bak seperti pemain antar kampung (tarkam) bertindak tak sportif ke seorang pemain Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan.
Hein Phyo Win dengan sengaja melakukan tendangan keras menggunakan bola ke bagian kepala Marselino Ferdinan.
Kejadian tersebut terjadi di penghujung babak pertama.
Peristiwa tak pantas itu bermula terjadi ketika Marselino Ferdinan menyisir di sisi kiri pertahanan Myanmar.
Pergerakan Marselino yang mengancam lantas mendapat reaksi dari pemain Myanmar.
Marselino dijatuhkan di luar kotak penalti.

Namun beberapa saat kemudian, Hein Phyo Win langsung menendang bola ke arah Marselino dengan penuh semangat.
Tindakan Hein Phyo Win itu terlihat sengaja.
Wasit Wong Wai Lun yang melihat kejadian itu langsung mengganjar sang pemain dengan kartu kuning.
Insiden itu berbuntut panjang bahkan menimbulkan keributan antar pemain kedua tim.
Aksi Hein Phyo Win kepada Marselino menjadi salah satu highlight pertandingan.
Bahkan tindakan brutal yang dilakukan Hein Phyo Win turut menarik perhatian media asing asal Vietnam, Soha.
Dalam laporannya, Soha menganggap aksi yang dilakukan pemain Myanmar sangat brutal dan membahayakan Marselino Ferdinan.
PERSIJA DAY! Ada Misi Tersembunyi Carlos Pena Demi Gusur Persib di Liga 1,Borneo Diincar Jadi Korban |
![]() |
---|
DUEL Papan Atas Liga 1 Persija vs Borneo: Kandang Sementara Tim Jagoan The Jak Bikin Laga Bergairah |
![]() |
---|
UPDATE Piala AFF: Kemenangan Berarti Indonesia di Laga Perdana, Erick Thohir Bangga Pakai Skuad Muda |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.