Dalam Sehari, 2 Kebakaran Melanda Jakarta Selatan: Bukit Duri dan Kebayoran Baru

Dalam sehari, kebakaran sempat melanda Jakarta Selatan sebanyak dua kali pada Kamis (21/8/2025) siang. 

Istimewa
KEBAKARAN RUMAH - Peristiwa kebakaran melanda Kota Jakarta Selatan sebanyak dua kali dalam sehari pada Kamis (21/8/2025) kemarin. 

TRIBUNJAKARTA.COM - Dalam sehari, kebakaran sempat melanda Jakarta Selatan sebanyak dua kali pada Kamis (21/8/2025) siang. 

Dua peristiwa itu terjadi di wilayah Bukit Duri dan Kebayoran Baru. 

Kebakaran pertama terjadi di Jalan Kampung Melayu Barat RT 009 RW 006, Bukit Duri, Tebet, Jakarta Selatan

Sebanyak tiga rumah tinggal hangus terbakar. 

Diduga kebakaran itu karena korsleting listrik. 

Pihak Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Selatan mengerahkan sebanyak 17 unit dan 50 personel. 

"Sekitar jam 10.25 WIB, Bapak Sami melihat api sudah membesar di lantai 2 rumah Ketua RT, bapak Latif. Lalu api berusaha dipadamkan dengan air dan kain basah. Namun, api tak kunjung bisa dijinakkan karena sudah membesar," ujar Perwira Piket Sudin Gulkarmat Jakarta Selatan, Paryo dalam keterangannya. 

Luas area yang terbakar diperkirakan 180 meter persegi.

Akibat kebakaran tersebut, dua orang pingsan dan kepala terluka. 

Selain itu, sebanyak 24 jiwa terdampak. 

Selanjutnya, kebakaran melanda Jalan Hidup Baru RT 010 RW 007 Gandaria Utara, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

Obyek yang terbakar yakni dua rumah dan tiga kios. 

Kebakaran diduga akibat korsleting listrik. 

Pihak Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Selatan mengerahkan 16 unit dan 50 personel ke lokasi kebakaran

"Karyawan kios frame mencium bau asap kemudian meliaht api muncul dari lantai dua kios. Lalu menghubungi pemadam kebakaran dan langsung ditindaklanjuti," kata Paryo. 

Api melahap dua rumah seluas 140 meter dan tiga kios seluas 50 meter. 

Sebanyak 4 kartu keluarga terdampak kebakaran tersebut. 

Kebakaran itu juga menyebabkan satu orang mengalami luka ringan. 

Kerugian ditaksir mencapai Rp 900 juta. 

Akses TribunJakarta.com di Google News atau WhatsApp Channel. Pastikan Tribunners sudah install aplikasi WhatsApp ya

 

Sumber: Tribun Jakarta
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved